Abstrak


Pengaruh Content Marketing, Electronic Word of Mouth dan User Generated Content Terhadap Keputusan Pembelian Produk Shopee Pada Mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS Angakatan 2019-2021


Oleh :
Nurlaili Nanda Riyanti - K7618070 - Fak. KIP

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh content marketing, electronic word of mouth, dan user generated content terhadap keputusan pembelian produk shopee pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS Angkatan 2019-2021. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif secara kuantitatif. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 97 mahasiswa. Pengumpulan data diperoleh melalui kuisoner yang di isi oleh mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS angkatan 2019-2021 yang pernah melakukan pembelian produk pada Shopee. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda dengan berbantuan software SPSS 25 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara content marketing terhadap keputusan pembelian produk Shopee pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS angkatan 2019-2021 dibuktikan dengan nilai thitung 2,678 > ttabel 1,98580 (2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara electronic word of mouth terhadap keputusan pembelian produk Shopee pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS angkatan 2019-2021 dibuktikan dengan nilai thitung 3,682 > ttabel 1,98580 (3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara user generated content terhadap keputusan pembelian produk Shopee pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS angkatan 2019-2021 dibuktikan dengan nilai thitung 4,127 > ttabel 1,98580 (4) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara content marketing, electronic word of mouth dan user generated content terhadap keputusan pembelian produk Shopee pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS angkatan 2019-2021 dibuktikan dengan nilai Fhitung 42,868 > Ftabel 2,70.