Abstrak


Pengaruh Social Influence dan Self Control Terhadap Perilaku Menabung Dimediasi Literasi Keuangan Mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS


Oleh :
Nonik Sindi Rantika - K7619056 - Fak. KIP

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh social influence terhadap literasi keuangan pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS, (2) pengaruh self control terhadap literasi keuangan pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS, (3) pengaruh social influence terhadap perilaku menabung pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS, (4) pengaruh self control terhadap perilaku menabung pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS, (5) pengaruh literasi keuangan terhadap perilaku menabung pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS, dan (6) literasi keuangan dapat memediasi social influence dan self control terhadap perilaku menabung pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif menggunakan metode survey. Sampel yang digunakan sebanyak 112 mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS angkatan 2019 dan 2020 yang telah menempuh mata kuliah Manajemen Keuangan. Hasil penelitian membuktikan bahwa (1) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara social influence terhadap literasi keuangan pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS, (2) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara self control terhadap literasi keuangan pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS, (3) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara social influence terhadap perilaku menabung pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS, (4) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara self control terhadap perilaku menabung pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS, (5) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara literasi keuangan terhadap perilaku menabung pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS, dan (6) literasi keuangan tidak dapat memediasi social influence dan self control terhadap perilaku menabung pada mahasiswa Pendidikan Ekonomi FKIP UNS. Penelitian ini memberikan kontribusi dalam memperkaya literatur mengenai faktor-faktor yang dapat mempengaruhi perilaku menabung. Penelitian ini juga memberikan referensi bagi pihak-pihak terkait untuk membuat sebuah program yang berkaitan dengan upaya meningkatkan perilaku menabung.