Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kemampuan motorik pada siswa kelas IV SDN Karangasem 3 Kota Surakarta Tahun 2022/2023.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengaan teknik survei. Subjek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SDN Karangasem 3 Kota Surakarta yang berjumlah 24 siswa terdiri dari 14 siswa putra dan 10 siswa putri. Teknik pengumpulan data kemampuan motorik dalam penelitian ini diukur menggunakan tes Test of Gross Motor Development Second Edition (TGMD-2) yang diadaptasi dari Dale. A. Ulrich tahun 2000. Tes ini memiliki total keseluruhan 12 keterampilan yang dibagi menjadi 2 kategori yaitu sub tes lokomotor terdiri dari lari, galop, lompat, lompat panjang, loncat horisontal dan meluncur. Serta sub tes objek kontrol terdiri dari memukul bola diam, memantulkan bola, menangkap bola, menendang bola, melempar bola atas, menggelindingkan bola.
Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif kuantitatif yang dicantumkan dalam bentuk presentase dan diagram. Hasil kemampuan motorik 24 siswa sebanyak 2 siswa dengan nilai <70>130 memiliki presentase 0?ngan kemampuan motorik yang “Sangat Tinggi”.
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan pada komponen kemampuan motorik siswa kelas IV SDN Karangasem 3 Kota Surakarta diatas dapat disimpulkan bahwa kemampuan motorik pada siswa kelas IV SDN Karangasem 3 Kota Surakarta Tahun 2022/2023 secara keseluruhan masuk dalam kategori “Rata-Rata”