Abstrak


Edutainment Pertanian Organik dengan Pendekatan Arsitektur Berkelanjutan di Desa Gentungan, Kabupaten Karanganyar


Oleh :
Fuad Ega Dwi Syah Putra - I0218036 - Fak. Teknik

Pertanian merupakan salah satu sektor pondasi negara di Indonesia sebagai negara agraria, tetapi dalam dekat ini minat dari generasi muda semakin menurun. Padahal generasi muda akan menjadi tonggak perubahan dalam kemajuan dalam suatu perkembangan. Jika hal ini terus dibiarkan industri pertanian akan lambat berkembang dan cenderung menurun.

Kecamatan Mojogedang yang berada di Provinsi Jawa Tengah merupakan kawasan strategis agropolitan dengan hasil produksi padi tertinggi ketiga di Kabupaten Karanganyar. Walapun merupan daerah strategis agropolitan, di Kecamatan Mojogedang mayoritas petani berusia lanjut dengan generasi mudanya yang minim. Hal tersebut tak menghentikan semangat petani untuk berinovasi, salah satunya pertanian organik yang ramah lingkungan. Pertanian organik memberikan dampak positif bagi keberlanjutan lingkungan disekitarnya sekaligus produk pertanian yang dihasilkan akan semakin unggul dan sehat.

Walaupun Kec. Mojogedang meiliki nilai produksi padi cukup tinggi, regenerasi petani pada daerah tersebut masih sangat kurang untuk proses keberlanjutan industri. Mengatasi permasalahan tersebut untuk menunjang pertumbuhan yang lebih baik maka dibutuhkan perencanaan yang matang, salah satunya perencanaan edutainment pertanian. Perencaan tersebut sebagai wadah pembinaan petani setempet untuk mengembangkan produk pertanian sehingga sektor pertumbuhan sektor pertanian meningkat secara konsisten dan pengenalan sektor pertanian pada masyarakat luas khususnya generasi muda dalam bentuk atraksi-atraksi yang inovatif.