Alyna Kirana Dewi. K2520008. Pembimbing I : Valiant Lukad Perdana Sutrisno, S.Pd.,M.Pd. Pembimbing II : Dr. Yuyun Estriyanto, ST., M.T. GAMBARAN PERENCANAAN KARIR MAHASISWA AKHIR PENDIDIKAN TEKNIK MESIN UNIVERSITAS SEBELAS MARET. Skripsi, Surakarta : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Mei 2024
Penelitian ini bertujuan untuk, (1) bagaimana gambaran perencanaan karir mahasiswa akhir Pendidikan Teknik Mesin Universitas Sebelas Maret, (2) bagaimana rencana pilihan karir mahasiswa akhir Pendidikan Teknik Mesin Universitas Sebelas Maret, (3) bagaimana relevansi jurusan dengan rencana pilihan karir mahasiswa akhir Pendidikan Teknik Mesin, (4) apakah terdapat perbedaan perencanaan karir mahasiswa akhir Pendidikan Teknik Mesin yang ditinjau dari data demografi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang kemudian akan dianalisis secara statistik. Subyek penelitian ini adalah mahasiswa akhir Pendidikan Teknik Mesin dengan jumlah populasi 68 mahasiswa, teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling dimana menggunakan seluruh populasi sebagai sampel. Dari analisis yang dilakukan diketauhi bahwa 59% mahasiswa memiliki perencanaan karir tinggi, 21% memiliki perencanaan sangat tinggi, 19% memiliki perencanaan karir sedang, dan 1% mahasiswa memiliki perencanaan karir rendah. Berdasarkan analisis yang dilakukan rencana pemilihan karir mahasiswa akhir Pendidikan Teknik Mesin UNS sebanyak 74% mahasiswa memilih karirnya dengan bekerja, 18% mahasiswa akhir ingin memilih lanjut studi, serta 9% mahasiswa akhir ingin berwirausaha, dari analisis tersebut 90% mahasiswa rencana pemilihan karirnya masih relevan dengan prodi Pendidikan Teknik Mesin. Hasil analisis ditemukan tidak ditemukan perbedaan perencanaan karir mahasiswa ditinjau dari jenis kelamin, pendidikan orang tua, dan pendapatan orang tua.