Rindhyta Puspa Rani.
2023. E3120131. IMPLEMENTASI IDENTITAS KEPENDUDUKAN DIGITAL DALAM UPAYA
REALISASI DUKCAPIL GO DIGITAL DI KABUPATEN SRAGEN. Tugas Akhir. Sekolah Vokasi
Universitas Sebelas Maret.
Kabupaten Sragen sebagai
bagian integral dari upaya pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kepada
masyarakat turut serta dalam transformasi digital. Penelitian ini membahas
implementasi Identitas Kependudukan Digital dalam upaya realisasi Dukcapil Go
Digital di Kabupaten Sragen. Permasalahan yang dihadapi adalah rendahnya angka
aktivasi Identitas Kependudukan Digital, dengan capaian hanya 14.804 atau
kurang dari 2%. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi
Identitas Kependudukan Digital dan menganalisis kendala dalam proses aktivasi
Identitas Kependudukan Digital oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil
Kabupaten Sragen. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif.
Teknik pengumpulan data meliputi wawancara, observasi, dan studi kepustakaan.
Penelitian ini menggunakan analisis data melalui reduksi data, penyajian data,
dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan implementasi
Identitas Kependudukan Digital di Kabupaten Sragen belum berjalan dengan baik.
Meskipun faktor sumber daya dan struktur birokrasi telah mendukung implementasi
kebijakan, namun faktor komunikasi dan faktor disposisi belum sesuai dengan
teori George Edward III. Penerapan Identitas Kependudukan Digital diperluas
dengan cara sosialisasi melalui berbagai platform dan kegiatan jemput bola.
Kendala yang diidentifikasi adalah belum efektifnya penyebaran informasi kepada
masyarakat, rendahnya kesadaran masyarakat, dan keterbatasan aksesibilitas
internet yaitu provider Indosat. Upaya yang dilakukan dengan cara sosialisasi
intensif dan koordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan akses yang setara
terhadap layanan digital.
Kata Kunci :
Implementasi, Identitas Kependudukan Digital, dan Dukcapil Go Digital