Abstrak


Pengaruh Kinerja Keuangan, Ukuran Perusahaan, Media Exposure, dan Kinerja Lingkungan terhadap Carbon Emission Disclosure (Studi Empiris Pada Perusahaan Sektor Agrikultur dan Pertambangan yang Terdaftar di BEI Tahun 2018-2022)


Oleh :
Bangun Fathinia Rachmatika - F0320022 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan bukti empiris yang menunjukkan pengaruh dari profitabilitas, leverage, ukuran perusahaan, media exposure, dan kinerja lingkungan terhadap carbon emission disclosure. Populasi penelitian terdiri dari perusahaan agrikultur dan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) untuk tahun 2018-2022. Penelitian ini menggunakan purposive sampling untuk memenuhi standar pengambilan sampel yang disyaratkan. Sebanyak 335 data dari 67 perusahaan yang terdaftar akan diteliti menggunakan regresi linier berganda dalam penelitian ini. Temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa pengungkapan emisi karbon sangat dipengaruhi oleh variabel-variabel seperti profitabilitas, media exposure, dan kinerja lingkungan. Selain itu, baik ukuran perusahaan maupun leverage tidak berdampak pada carbon emission disclosure.