Galuh Kustinaningtyas. O0119049. SURVEI TENTANG MOTIVASI BERLATIH PADA KELAS ATLET TAEKWONDO KABUPATEN PONOROGO PROVINSI JAWA TIMUR TAHUN 2023. Skripsi, Surakarta: Fakultas Keolahragaan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Maret 2024.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat tentang motivasi berlatih pada kelas atlet taekwondo Kabupaten Ponorogo Provinsi Jawa Timur tahun 2023. Metode penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang bersifat deskriptif. Hasil penelitian: 1) Atlet yang mengalami tingkat motivasi pada kategori “Sangat Rendah” dengan persentase sebesar 6.7% sebanyak (2 atlet). 2) Kategori “Rendah” persentase sebesar 23.3% sebanyak (7 atlet). 3) Kategori “Sedang” persentase sebesar 43.3% sebanyak (13 atlet). 4) Kategori “Tinggi” persentase sebesar 20% sebanyak (6 atlet). 5) Kategori “Sangat Tinggi” persentase 6.7% sebanyak (2 atlet).
Kesimpulan: 1) Diketahui bahwa hasil tingkat tentang motivasi berlatih pada kelas atlet taekwondo Kabupaten Ponorogo Provinsi Jawa Timur tahun 2023 yaitu pada kategori “sedang”. 2) Hasil analisis di atas dapat disimpulkan bahwa nilai rata-rata sebanyak 92.5 sehingga didapat hasil tingkat tentang motivasi berlatih pada kelas atlet taekwondo Kabupaten Ponorogo Provinsi Jawa Timur Tahun 2023 yaitu atlet mengalami tingkat motivasi pada kategori “sedang”.