;

Abstrak


Hubungan Antara Durasi Penggunaan Imatinib dengan Angka Rekurensi Pasien dengan Gastro Intestinal Struma Tumor di RSUD Dr. Moewardi Surakarta


Oleh :
Lauraine W Sinuraya - S561908003 - Fak. Kedokteran

Hubungan Antara Durasi Penggunaan Imatinib dengan Angka Rekurensi Pasien dengan Gastro Intestinal Struma Tumor di RSUD Dr. Moewardi Surakarta 


LATAR BELAKANG 

Tumor stroma gastrointestinal/gastrointestinal stromal tumor (GIST) adalah tumor dari jaringan mesenkim yang paling sering ditemukan pada saluran pencernaan (Joensuu et al., 2012; Deshaies et al., 2010). GIST dipercaya berasal dari sel interstisial Cajal dan biasanya ditemukan di lambung atau usus halus tetapi dapat terjadi di lokasi mana pun di sepanjang saluran pencernaan dan jarang di tempat lain dalam rongga abdomen (Joensuu et al., 2012; Trent dan Subramanian, 2014). Usia rata-rata saat presentasi pasien adalah 60 hingga 65 tahun, dengan prevalensi di Amerika Serikat diperkirakan sebesar 129 kasus per 1 juta orang, dan insidensi tahunan sebesar 11-14.5 kasus per 1 juta orang (Joensuu et al., 2012; Trent dan Subramanian, 2014). Potensi keganasan dari GIST bervariasi, dari GIST mikro hingga kanker agresif. Beberapa skema stratifikasi tersedia untuk menilai risiko kekambuhan pada pasien GIST setelah menjalani reseksi bedah (Joensuu et al., 2012). 


METODE PENELITIAN

Penelitian ini merupakan penelitian komparatif dengan desain kohort retrospektif untuk meneliti pengaruh durasi dari pemberian imatinib dalam mencegah rekurensi selama periode 1 tahun. Penelitian ini dilakukan pada dua kelompok, yaitu kelompok yang menerima imatinib 400 mg sekali sehari selama 1 tahun, dan kelompok yang menerima terapi selama 3 tahun.


HASIL

terdapat 10 pasien yang mengalami kekambuhan dan 9 pasien yang tidak mengalami kekambuhan setelah pemberian imatinib selama 1 tahun, serta terdapat 4 pasien yang mengalami kekambuhan dan 17 pasien yang tidak mengalami kekambuhan setelah pemberian imatinib selama 3 tahun. Data juga menunjukkan bahwa pasien pasca operasi yang diberikan adjuvan imatinib selama 1 tahun dan 3 tahun memiliki tingkat kejadian kekambuhan yang cukup signifikan karena memiliki nilai p value 0.029, dimana hasil tersebut < 0>


KESIMPULAN

Pada penilitian ini didapatkan perbedaan yang signifikan pada rekurensi pasien GIST antara pasien yang diberikan adjuvan imatinib selama 1 tahun dengan pasien yang diberikan adjuvan imatinib selama 3 tahun.