;

Abstrak


EVALUASI KINERJA EMBUNG DESA SIDOMUKTIKECAMATAN KEPOHBARU KABUPATEN BOJONEGOROUNTUK IRIGASI PERTANIAN


Oleh :
Sudarmanto - S942302010 - Fak. Teknik

Embung adalah wadah yang berfungsi untuk menyimpan air saat terjadi kelebihan agar dapat digunakan saat dibutuhkan, dengan tujuan agar pengaturan air untuk kebutuhan irigasi dapat terpenuhi. Air yang diatur adalah air hujan atau air sungai  ditampung di embung, sehingga air dapat disediakan dengan tepat waktu dan  sesuai dengan kebutuhan yang ada. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan nilai kinerja embung, mendapatkan kebutuhan air pada lahan persawahan dan mengetahui simulasi operasi pemberian air embung. Data hujan kita ambil dari dinas PU SDA(Pekerjaan Umum Sumber daya Air) Kabupaten Bojonegoro di stasiun yang dekat dengan lokasi Embung yaitu stasiun Kerjo. Untuk data Klimatologi yang digunakan adalah data online dari BMKG (Badan Metereologi Klimatologi, Geofisika) kabupaten Nganjuk. Data hujan tersebut di uji konsistensinya dengan metode RAPS (Rescaled Adjusted Parsial Sums). Ketersediaan air diprediksikan dari luas Embung di kalikan dengan curah hujan efektif (Re). Dengan Pola tanam padi, padi, palawija dapat  dilakukan pola pemberian air irigasi. Data primer di ambil dengan menggunakan drone dan survei langsung di lapangan. Untuk mengetahui embung dapat berfungsi dengan baik, dilakukan penilaian kinerja embung dengan menggunakan juknis AKNOP. Hasil analisa menunjukkan bahwa kinerja embung Desa Sidomukti buruk. Hasil simulasi operasi pemberian air menunjukkan bahwa ketersedian air belum mencukupi untuk memenuhi kebutuhan air.