Abstrak


TINDAK TUTUR EKSPRESIF LAN NILAI MORAL SAJRONE FILM SINYAL TRESNA LAN RELEVANSINE KANGGO MATERI AJAR BASA JAWA ING SMP


Oleh :
Fatimah Dwi Indraswuri - K4220041 - Fak. KIP

Fatimah Dwi Indraswuri. K4220041. Dr. Atikah  Anindyarini, S.S., M.Hum. Dr. Kenfitria Diah Wijayanti, S.S., M.Hum. TINDAK TUTUR EKSPRESIF LAN NILAI MORAL SAJRONE FILM SINYAL TRESNA LAN RELEVANSINE KANGGO MATERI AJAR BASA JAWA ING SMP.  Skripsi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret, Mei 2024.  

Tujuan penelitian ini adalah untuk (1) mendeskripsikan wujud tindak tutur ekspresif pada film Sinyal Tresna, (2) mendeskripsikan wujud nilai moral pada film Sinyal Tresna, (3) mendeskripsikan hubungan film Sinyal Tresna dengan materi ajar basa Jawa SMP. Metode penelitian yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif dengan fokus kajian pragmatik. Data penelitian adalah frasa, klausa dan kalimat yang terdapat pada percakapan film Sinyal Tresna yang mengandung tindak tutur ekspresif, dan juga hasil wawancara dari guru, siswa, dan ahli bahasa. Sumber data penelitian ini adalah dokumen dan informan. Teknik yang digunakan untuk mengambil subjek penelitian ini adalah purposive sampling. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data penelitian ini adalah  analisis dokumen dan wawancara. Teknik yang digunakan untuk mengesahkan data penelitian adalah triangulasi sumber dan triangulasi teori. Teknik analisis data ini menggunakan teori menurut Milles and Huberman yaitu dengan cara mengumpulkan data, mereduksi data, menyajikan data, menarik kesimpulan. Urutan penelitian ini adalah mempersiapkan penelitian, mengumpulkan data, dan menyusun laporan. Hasil penelitian ini adalah pertama, peneliti menemukan 38 data tindak tutur ekspresif dalam film Sinyal Tresna. Jinis tindak tutur ekspresif yang paling banyak ditemukan yaitu tindak tutur ekspresif mengeluh dan meratapi. Kedua,  peneliti menemukan 9 data nilai moral pada film Sinyal Tresna. Nilai moral yang paling banyak ditemukan adalah nilai moral yang behubungan manusia dengan makhluk sosial. Ketiga, film Sinyal Tresna memiliki relevansi sebagai materi ajar untuk pembelajaran di SMP kelas VIII pada materi pacelathon karena dapat menambah kosa kata bahasa jawa yang dimiliki oleh siswa.