ABSTRAK
Tiara Pranandita Andryantoro. 2024. E3120154. EFEKTIVITAS INOVASI “BROKOHAN” TERKAIT DOKUMEN KEPENDUDUKAN YANG TERINTEGRASI DENGAN BPJS KESEHATAN DI DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KOTA MADIUN. Tugas Akhir. Sekolah Vokasi Universitas Sebelas Maret.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas serta hambatan dalam inovasi BROKOHAN yang diselenggarakan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Madiun. Jenis penelitian yang digunakan peneliti adalah penelitian kualitatif dengan deskriptif analisis. Data dikumpulkan dengan kajian pustaka, studi lapangan, dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan teori dari Campbell J.P dengan indikator-indikator seperti Keberhasilan Program, Keberhasilan Sasaran, Kepuasan Terhadap Program, Tingkat Input dan Output, dan Pencapaian Tujuan Menyeluruh. Berdasarkan pelaksanaan inovasi BROKOHAN menunjukkan bahwa Inovasi BROKOHAN belum efektif adapun indikator yang belum efektif yaitu indikator Kesesuain Input dan Output dan indikator Pencapaian Tujuan Menyeluruh. Hambatan dari pelaksanaan Inovasi BROKOHAN yaitu adanya keterlambatan verifikasi Tanda Tangan Elektronik oleh pihak Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Madiun. Sebagai solusi nya diharapkan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Madiun bersama dengan Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil melakukan monitoring bersama terkait masalah jaringan, sehingga kedepannya proses pelayanan adminitrasi kependudukan dapat berjalan cepat dan lancar. Lalu belum adanya aplikasi yang mendukung, karena masih menggunakan media Telegram sebagai penghubung. Diharapkan kedepannya ada aplikasi khusus untuk program Inovasi BROKOHAN ini. Selain itu masyarakat masih menjalankan tradisi sepasaran bagi anaknya. Dengan demikian, perlu adanya sosialisasi supaya masyarakat sadar akan pentingnya dokumen kependudukan bagi bayi baru lahir.