Abstrak


Pelanggaran Norma Kehidupan dalam Novel "Cangkem" Karya Y. Bambang Margono (Tinjauan Sosiologi Sastra)


Oleh :
Aieny Nur Saq'adah - B0120002 - Fak. Ilmu Budaya

Permasalahan yang dibahas dalam penelitian in adalah (1) Bagaimanakah keterkaitan antar unsur yang membangun novel Cangkem karya Y. Bambang Margono? (2) Bagaimanakah pelanggaran norma kehidupan dalam novel Cangkem karya Y. Bambang Margono? (3) Bagaimanakah relevansi pelanggaran norma kehidupan dalam novel Cangkem karya Y. Bambang Margono dengan kehidupan masyarakat saat ini?

Manfaat penelitian terdiri dari manfaat teoretis dan praktis. Segi teoretis, penelitian ini diharapkan mampu berguna bagi perkembangan teori sastra utamanya teori sosiologi sastra. Segi praktis, penelitian ini diharapkan mampu menjadi bahan diskusi serta rujukan bagi penelitian sejenis yang menggunakan pendekatan sosiologi sastra.

Teori yang digunakan adalah teori struktural Robert Stanton, teori sosiologi sastra Wellek Warren, serta teori norma. Bentuk penelitian ini adalah penelitian sastra yang berbentuk kualitatif deskriptif. Sumber data yang digunakan adalah novel Cangkem karya Y. Bambang Margono, laporan, artikel berita, dan data statistik. Data penelitian ini berupa informasi unsur struktural serta informasi pelanggaran norma kehidupan beserta relevansinya dengan kehidupan masyarakat saat ini.

Hasil penelitian ini adalah (1) Ditemukan adanya keterkaitan antar unsur yang membangun novel Cangkem karya Y. Bambang Margono sehingga menjadi utuh dan padu (2) Pelanggaran norma kehidupan dalam novel Cangkem karya Y. Bambang Margono meliputi pelanggaran norma agama, norma kesopanan, norma kesusilaan, serta norma hukum (3) Pelanggaran-pelanggaran norma kehidupan dalam novel Cangkem karya Y. Bambang Margono masih relevan dengan kehidupan masyarakat saat ini.