Abstrak


Sistem Informasi Pengelolaan EDC melalui Merchant Management System (MMS) pada PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Kantor Cabang Solo Slamet Riyadi


Oleh :
Evi Ani Qotunnafiah - V0721031 - Sekolah Vokasi

Evi Ani Qotunnafiah. V0721031. Sistem Informasi Pengelolaan EDC melalui Merchant Management System (MMS) pada PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Kantor Cabang Solo Slamet Riyadi. Program Studi Diploma III Manajemen Administrasi, Sekolah Vokasi, Universitas Sebelas Maret. 2024. 99

Kinerja produktivitas EDC merchant pada Bank Rakyat Indonesia Kantor Cabang Solo Slamet Riyadi mengalami penurunan dalam beberapa bulan terakhir di tahun 2023. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Kantor Cabang Solo Slamet Riyadi melakukan pengelolaan menggunakan Merchant Management System (MMS) sebagai pendukung dari sistem informasi pengelolaan EDC merchant. Tujuan dari pengamatan ini adalah untuk mengetahui bagaimana sistem informasi pengelelolaan EDC merchant melalui MMS serta mengetahui apa yang menjadi hambatan dalam sistem pengelolaan EDC merchant melalui MMS pada Bank Rakyat Indonesia KC Solo Slamet Riyadi. Jenis pengamatan yang digunakan dalam penulisan tugas akhir ini adalah menggunakan metode observasi berperan. Pada pengamatan observasi berperan, penulis ikut serta dalam proses dari pengelolaan EDC merchant melalui MMS pada BRI KC Solo Slamet Riyadi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam pengamatan ini adalah dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Kegiatan pengelolaan EDC melalui MMS ini dilakukan dengan tahap perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, serta pengawasan/monitoring.

Hasil dari pengamatan yang telah dilakukan adalah proses pengelolaan dari EDC merchant melalui MMS, yaitu perencanaan yang dilakukan oleh pihak kantor wilayah, pengorganisasian yang dilakukan oleh pihak manajemen BRI, pelaksanaan yang berisi dari proses permohonan EDC yang diajukan oleh merchant yang dilakukan pemrosesan data menggunakan sistem informasi bernama MMS, dan pengawasan/monitoring yang berisi tindakan dari proses tindak lanjut EDC yang tidak produktif. Selain itu terdapat komponen pendukung sistem informasi yang menjelaskan sarana yang digunakan dalam pengoperasian MMS untuk pengelolaan EDC merchant, komponen tersebut diantaranya adalah people resources, hardware resources, software resources, data resources, dan network resources. Terdapat kendala yang dihadapi pada sistem informasi EDC merchant melalui MMS, yaitu kendala sistem yang mengalami time out, proses pemasangan EDC yang lama, merchant yang menolak untuk dipasang EDC BRI, serta merchant yang menolak EDC yang tidak produktif untuk ditarik.