Abstrak


Perencanaan Gedung Perpustakaan Kabupaten Sleman Dua Lantai


Oleh :
Muhammad Ibrahim Abdillah Ali Mustari - V4221058 - Sekolah Vokasi

Kegemaran membaca masyarakat di daerah provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta adalah yang tertinggi di Indonesia. Fasilitas penunjang dalam upaya mempertahankan dan meningkatkan gemar membaca sangat diperlukan. Oleh karenanya, perencanaan pembangunan gedung perpustakaan diperlukan untuk mengakomodasi adanya kebutuhan gedung perpustakaan di masa yang akan datang. Pada penelitian ini dilakukan perencanaan gedung perpustakaan yang dapat merespons kebutuhan masyarakat dengan mengusung konsep minimalis modern serta mempertimbangkan fungsi bangunan, kebutuhan ruang, keamanan struktural, dan kenyamanan pengguna. Penelitian ini dimulai dengan melakukan survei lokasi perencanaan, mencari data, dan peraturan yang diperlukan. Kemudian melakukan analisis data yang menghasilkan output berupa spesifikasi teknis dan gambar kerja yang dapat dijadikan penentuan volume pekerjaan. Berdasarkan hasil penelitian pembangunan Gedung Perpustakaan Kabupaten Sleman memerlukan biaya sebesar Rp4.522.000.000,00. Kemudian pelaksanaan konstruksi Pembangunan Gedung Perpustakaan Kabupaten Sleman direncanakan berdurasi selama 169 hari kerja atau 202 hari kalender.