;
Latar
Belakang: Hipertensi merupakan faktor risiko utama penyakit kardiovaskular
yang dapat dicegah, serta berperan
dalam semua penyebab kematian di seluruh dunia yang ditandai dengan tekanan darah sistolik ≥140 mmHg dan/atau
tekanan darah diastolik
≥90 mmHg. Tujuan
penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh
faktor biopsikososial terhadap
risiko hipertensi pada usia lanjut
di Kabupaten Klaten.
Subjek
dan Metode: Desain
studi penelitian ini yaitu cross-sectional
telah dilaksanakan pada bulan April-mei 2024. Sampel yang digunakan sebesar 200 lansia yang ada di 25 posyandu lansia
dan dipilih dengan teknik random sampling di Kabupaten Klaten,
Jawa Tengah. Variabel dependen dari penelitian ini adalah Kejadian hipertensi. Variabel independen dari penelitian
ini adalah usia, jenis kelamin, kecemasan, dan tingkat pendapatan. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan analisis
data menggunakan analisis
path analysis dengan
Stata 13.
Hasil: Tekanan darah sistolik
dipengaruhi secara langsung oleh kecemasan
(b= 1.34; CI 95%= -0.13 hingga 2.82; p= 0.075),
keberadaan dana pensiun
(b= -0.09; CI 95%= -0.01
hingga -0.03; p= 0.003), dan jenis kelamin
(b= 1.22; CI 95%= -5.38
hingga 7.84; p= 0.716). Kecemasan
dipengaruhi oleh stres (b= 0.38; CI 95%= 0.29 hingga 0.48; p<0 xss=removed xss=removed> 95%
<0 xss=removed xss=removed xss=removed xss=removed xss=removed>
Kesimpulan: Risiko hipertensi
pada usia lanjut dipengaruhi oleh tekanan darah sistolik secara
langsung melalui kecemasan, jenis kelamin, dan keberadaan dana pensiun. Risiko
hipertensi pada usia lanjut dipengaruhi oleh kecemasan secara tidak langsung melalui stres, tingkat pendapatan (dana pensiun), dan
usia.