Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris mengenai pengaruh komisaris independen dan kepemilikan institusional terhadap nilai perusahaan pada perusahaan sektor consumer non-cyclicals & cyclicals yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2017-2021. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari 117 perusahaan dengan jumlah observasi sebanyak 585 data. Penulis menggunakan rasio Tobin’s Q sebagai proksi untuk mengukur nilai perusahaan. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data panel yang berasal dari sumber data sekunder. Penelitian ini menggunakan model random effect model (REM) dan menggunakan Stata 17 sebagai alat analisis statistik. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan komisaris independen dan kepemilikan institusional memiliki pengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Secara parsial, komisaris independen memiliki pengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan dan kepemilikan institusional memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap nilai perusahaan.