Dalam perkembangannya, tujuan dan cerita yang melatarbelakangi Upacara Sekaten di Keraton Kasunanan Surakarta dalam jangka waktu yang relatif lama tentu akan mengalami perubahan, penambahan, dan pengurangan. Begitu pula dengan bentuk permukaan luar pelaksanaan upacara akan mengalami perubahan dan pergeseran. Perancangan buku ilustrasi untuk mengenalkan Upacara Sekaten kepada anak usia 9-12 tahun berfungsi sebagai media untuk mengenalkan dan memberi informasi tentang Upacara Sekaten kepada anak. Metodologi penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif. Observasi, wawancara, kuesioner, dan studi pustaka dilakukan sebagai metode dalam mengumpulkan data yang kemudian dianalisis untuk menyusun standar visual yang tepat. Hasil dari perancangan ini adalah buku ilustrasi berjudul “Serunya Menonton Sekaten” dan media pendukung seperti poster, x-banner, gantungan kunci, pin stiker, totebag, mug, notebook, dan media sosial. Melalui perancangan ini dharapkan dapat anak-anak mengenal dan memahami apa itu Upacara Sekaten sehingga dapat menumbuhkan rasa cinta pada bangsanya sendiri.