ABSTRAK
Maydilla Putri Millenia. K3219048. Pembimbing I: Dr. Endang Widiyastuti, S.Pd., M.Pd. Pembimbing II: Dr. Nanang Yulianto, S.Pd., M.Ds. PELATIHAN PEMBUATAN BATIK CAP WONOGIREN MENGGUNAKAN STEMPEL DARI KERTAS DAN KARDUS BEKAS BAGI REMAJA DI RIFKY BATIK TIRTOMOYO WONOGIRI. Skripsi. Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Sebelas Maret Surakarta. 2024.
Tujuan penelitian (1) mendeskripsikan proses pelatihan pembuatan Batik Cap Wonogiren Menggunakan Stempel dari Kertas dan Kardus Bekas bagi Remaja di Rifky Batik Tirtomoyo Wonogiri ditinjau dari proses dan komponen pelatihan. (2) menganalisis hasil karya Batik Cap Wonogiren Menggunakan Stempel dari Kertas dan Kardus Bekas bagi Remaja di Rifky Batik Tirtomoyo Wonogiri ditinjau dari teknik, pewarnaan, dan bentuk motif.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus tunggal terpancang di Rifky Batik Tirtomoyo Wonogiri yang dilakukan pada bulan April-Mei 2024. Sumber data penelitian meliputi peristiwa pelaksanaan pelatihan, informan Bapak Daryono, instruktur Rony dan peserta pelatihan Nagieta, Dechika, Maratus, serta dokumen foto kegiatan, dan hasil karya peserta pelatihan. Teknik pengambilan sampel dengan purposive sampling dengan Bapak Daryono. Pengumpulan data penelitian dilakukan dengan teknik observasi partisipasi, wawancara semi terstruktur, dan analisis dokumen. Teknik uji validitas data menggunakan triangulasi metode dan review informant yaitu Bapak Daryono. Teknik analisis data model analisis mengalir.
Hasil penelitian di Rifky Batik Tirtomoyo dapat dijabarkan sebagai berikut : Pertama, Pelatihan menerapkan 7 tahapan yaitu, tahap pendaftaran peserta pelatihan, tahap persiapan alat dan bahan, tahap penentuan metode ceramah, demonstrasi, dan praktik, tahap pemberian, tahap pelaksanaan pelatihan, tahap pemberian umpan balik kepada peserta pelatihan, dan tahap evaluasi. Pelatihan terdapat enam komponen yaitu, tujuan untuk mengasah kreativitas dan keterampilan peserta pelatihan, materi disampaikan dengan dipraktekkan secara langsung, media dengan alat dan bahan yang digunakan pelatihan, metode yang digunakan ceramah, demonstrasi, dan praktik, instruktur untuk mengarahkan peserta pelatihan, dan evaluasi pelatihan. Kedua, hasil karya Batik Cap Wonogiren menggunakan stempel dari kertas dan kardus bekas di Rifky Batik Tirtomoyo Wonogiri melalui beberapa tahapan antara lain: pembuatan stempel, pengecapan kain, pencoletan, pemberian malam pada motif kain, pemberian malam pada background kain, pendodosan, pewarnaan tahap kedua, peremukan malam, pelorodan malam, pencucian kain, pengeringan kain, penjemuran kain. Bentuk motif yaitu jambu mete sebagai simbol kota Wonogiri.
Kata kunci: Pelatihan, Batik Cap Wonogiren, Stempel, Motif.