Abstrak


Tinjauan Sistem Pemungutan Pajak Restoran Menggunakan Strategi Ekstentifikasi dan Intensifikasi di Badan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Kulon Progo


Oleh :
Fadila Putri Permatasari - V1521024 - Sekolah Vokasi

Penelitian ini bertujuan untuk meninjau sistem pemungutan Pajak Daerah khususnya Pajak Restoran di Kabupaten Kulon Progo yang menggunakan strategi ekstensifikasi dan inttensifikasi. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi sarana evaluasi kinerja sistem pemungutan Pajak Restoran yang berlaku di Kabupaten Kulon Progo.

Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan menggunakan sumber data sekunder yang meliputi Laporan Realisasi Anggaran Pajak Daerah Kabupaten Kulon Progo. Pengumpulan data tersebut dilakukan dengan dokumentasi resmi yang didapatkan dari BKAD Kabupaten Kulon Progo.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Kulon Progo mampu menjalankan kebijakan memungut Pajak Daerah khususnya Pajak Restoran menggunakan strategi ekstentifikasi dan intensifikasi dengan baik. Pernyataan tersebut dapat dibuktikan melalui peningkatan penerimaan Pajak Restoran di Kabupaten Kulon Progo pada tahun 2020-2023.