Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh literasi keuangan ibu rumah tangga terhadap perilaku kredit beresiko yang dimoderasi oleh tingkat pendidikan. Metode penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan populasi ibu rumah tangga di Kecamatan Matesih Kabupaten Karanganyar. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling dengan sampel sebanyak 100. Pengumpulan data menggunakan test dan kuesioner, serta analisis data menggunakan Moderated regression Analysis (MRA). Hasil penelitian ini menunjukan (1) terdapat pengaruh pengaruh positif yang signifikan variabel literasi keuangan (X) terhadap perilaku kredit beresiko (Y). Dengan nilai t hitung literasi keuangan 9,190 yang dibandingkan dengan t tabel 1,660 memiliki nilai lebih besar (9,190 > 1,660), diikuti dengan signifikansi 0,000 yang bernilai lebih kecil dari 0,05 (0,000 < 0>