Pelabelan total titik bimagic super terbalik pada graf brush, graf dumbbell, dan graf tadpole merupakan pengembangan dari konsep pelabelan super titik magic terbalik. Pelabelan total dari kelas graf tersebut didasarkan pada karakteristik yang meniadakan konstanta negatif, sehingga mempermudah analisis. Penelitian ini memperluas cakupan analisis dari konstanta positif ke konstanta non-negatif pada kelas graf tertentu. Penelitian ini bertujuan menentukan pelabelan total titik bimagic super terbalik pada graf brush, graf dumbbell, dan graf tadpole. Pemilihan graf-graf tersebut didasarkan pada karakteristiknya, yaitu bahwa pada graf-graf tersebut tidak memuat titik yang berderajat banyak sehingga tidak menghasilkan konstanta negatif. Penelitian ini disusun dengan metode studi literatur, yaitu dengan mengkaji teori-teori yang relevan dari berbagai sumber seperti buku, jurnal ilmiah, dan penelitian sebelumnya yang berkaitan dengan pelabelan graf. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: kelas graf brush Bn dengan n ≥ 2 mempunyai pelabelan total titik bimagic super terbalik k1 = 0 dan k2 = 2n + 1; kelas graf dumbbell Dn dengan n ≥ 3 mempunyai pelabelan total titik bimagic super terbalik k1 = 0 dan k2 = 2n + 1; serta kelas graf tadpole Tm,n dengan m, n ≥ 3, jika dipilih k1 = 0, menghasilkan k2 = 2n − 1. Ketiga kelas graf tersebut menghasilkan pelabelan total titik bimagic super terbalik yang bersifat tidak tunggal dengan konstanta yang bervariasi bergantung pada struktur graf serta konfigurasi pemilihan pelabelan yang diterapkan.