Abstrak


Penggunaan Media LCD Writing Tablet untuk Meningkatkan Keterampilan Menulis Huruf dan Kata pada Peserta Didik Kelas I SD Negeri Kadipiro Surakarta


Oleh :
Rati - K7121233 - Fak. KIP

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya keterampilan menulis huruf dan kata pada Peserta Didik kelas I SDN Kadipiro Surakarta. Banyak Peserta Didik mengalami kesulitan dalam penulisan yang disebabkan oleh kurangnya motivasi, metode pengajaran yang tidak efektif, dan media pembelajaran yang kurang menarik. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan menulis huruf dan kata melalui penggunaan media LCD Writing Tablet. Metode yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam tiga siklus, masing-masing terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan tes keterampilan menulis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media LCD Writing Tablet secara signifikan meningkatkan keterampilan menulis Peserta Didik. Rata rata keterampilan menulis Peserta Didik meningkat dari 60,36 pada pretest menjadi 84,53 pada posttest, dengan persentase ketuntasan klasikal mencapai 85,71%. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa media LCD Writing Tablet efektif dalam meningkatkan keterampilan menulis huruf dan kata pada Peserta Didik kelas I, serta mampu meningkatkan motivasi dan interaksi Peserta Didik dalam pembelajaran. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi guru dalam menerapkan metode pengajaran yang lebih inovatif dan menarik.