Futsal
menjadi salah satu cabang olahraga yang terus mengalami peningkatan minat di
kalangan masyarakat, baik dari sisi partisipasi pemain maupun antusiasme
penonton. Seiring dengan meningkatnya jumlah event futsal yang diselenggarakan,
dibutuhkan sistem digital yang mampu mendukung pengelolaan kegiatan secara
efisien, terutama dalam hal penjualan tiket, pemilihan jadwal pertandingan, dan
validasi tiket digital. Untuk menjawab kebutuhan tersebut, dikembangkan sebuah
sistem informasi terintegrasi yang terdiri dari platform web dan aplikasi
mobile, yang berfokus pada modul penjualan tiket pertandingan futsal.
Tahapan
pengembangan sistem dimulai dengan pengumpulan kebutuhan pengguna, dilanjutkan
dengan perancangan model sistem menggunakan use case diagram dan ERD, serta
pembuatan desain antarmuka yang responsif dan modern menggunakan Tailwind CSS
dan komponen ShadCN. Sistem ini dibangun dengan arsitektur backend menggunakan
bahasa pemrograman Golang dan frontend menggunakan framework Next.js. Modul ini
mencakup fitur pembelian tiket, pemilihan jadwal pertandingan, serta validasi
tiket melalui pemindaian kode QR oleh panitia menggunakan aplikasi mobile
di lokasi acara.
Berdasarkan
hasil implementasi, sistem berjalan dengan baik dan sesuai dengan spesifikasi
yang telah dirancang. Pengujian fungsional, integrasi API, dan User Acceptance
Testing menunjukkan bahwa seluruh fitur utama dalam modul penjualan tiket dapat
digunakan secara optimal oleh pengguna di kedua platform tersebut. Sistem
ini diharapkan dapat menjadi solusi digital yang praktis, aman, dan efisien
dalam mendukung pelaksanaan event futsal.