Abstrak


PEMANFAATAN ALANG-ALANG (Imperata Cylindrica) SEBAGAIBAHAN KOMPOSIT ALAMI UNTUK PEMBUATAN PAPERBAGRAMAH LINGKUNGAN


Oleh :
Jasmine Tuffahati Ramadhina - I0321053 - Fak. Teknik

Penggunaan plastik yang sulit terurai menjadi permasalahan lingkungan yang semakin serius di Indonesia. Penggunaan paperbag menjadi langkah positif untuk mengurangi ketergantungan pada plastik. Namun, dalam praktiknya, paperbag konvensional memiliki tantangan terkait deforestasi dalam memenuhi permintaan bahan baku kertas. Pemanfaatan serat alami menjadi alternatif yang ramah lingkungan. Alang-alang (Imperata cylindrica) memiliki potensi sebagai bahan baku komposit karena kandungan selulosa yang tinggi dan kemampuan tumbuh yang cepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi larutan NaOH dan durasi perendaman terhadap kekuatan tarik dan biodegradabilitas komposit serat alang-alang. Komposit dibuat tanpa penambahan matriks sintetis (binderless) dengan variasi konsentrasi NaOH 2,5?n 5%, serta durasi perendaman 3 jam dan 6 jam. Uji tarik dilakukan sesuai standar ASTM D638 dan uji biodegradabilitas dilakukan pada komposit terbaik yang mengacu pada ASTM G160. Hasil menunjukkan bahwa durasi perendaman berpengaruh signifikan terhadap kekuatan tarik, konsentrasi NaOH tidak signifikan dan interaksi antara keduanya juga terbukti signifikan. Perlakuan terbaik diperoleh pada NaOH 5?n perendaman 6 jam, Dengan tingkat biodegradibilitas komposit alang-alang lebih tinggi sebesar ±64%. Paperbag serat alang-alang mampu menahan beban maksimal 9 kg, sedangkan paperbag konvensional mampu menahan lebih dari 9 kg. Komposit serat alang-alang terbukti kuat dan mudah terurai, sehingga berpotensi menjadi bahan pengganti paperbag konvensional berbahan dasar kayu.