Abstrak
Pengaruh Susut Terkekang Repair Mortar dengan Bahan Tambah Serat Ban terhadap Kecenderungan Delaminasi
Oleh :
Amanah Nur Dwija Hapsari - I0105036 - Fak. Teknik
ABSTRAK
Penambahan serat ban dalam mortar diharapkan dapat meningkatkan kinerja
mortar, seperti peningkatan penyerapan energi, fracture toughness, pengurangan
retak plastis pada umur awal, mengontrol retak dan juga spalling ketika mortar
sudah mulai retak. Penggunaan serat ban dalam mortar atau beton juga dapat
meningkatkan daktilitas mortar dari sifat getas menjadi lebih daktil. Tujuan
penelitian ini adalah untuk mengetahui kinerja repair mortar dengan bahan
tambah serat ban terhadap terjadinya pengelupasan (delamination) pada mortar
yang terjadi karena susut terkekang tanpa mengurangi sifat-sifat material patch
repair aslinya.
Metode penelitian yang dilakukan adalah melakukan pengamatan terhadap susut
terkekang dan perubahan elevasi lapisan mortar pada kedua ujung benda uji.
Pengamatan ini akan diperoleh data susut terkekang dan perubahan elevasi lapisan
mortar kemudian dilakukan analisis sehingga dapat diketahui pengekangan susut
pada repair material yang diaplikasikan untuk menambal beton (patch repair) dan
pengaruh susut terkekang terhadap kecenderungan delaminasi yang dapat dilihat
pada perubahan elevasi repair mortar pada kedua ujung benda uji serta
bagaimanakah pengaruh penambahan serat ban terhadap susut dan perubahan
elevasi
Analisis data menunjukkan bahwa pembacaan susut terkekang menghasilkan
persentase nilai pengekangan dari jenis repair material mortar biasa, mortar
dengan bahan tambah serat ban 0%, 4%, 8% dan 12% adalah 15,2%; 13,4%;
8,7%; 11,7% dan 13,3% membuktikan bahwa mortar dengan bahan tambah serat
ban mengalami susut terkekang lebih kecil daripada mortar tanpa serat. SIKA
repair mortar tidak mengalami pengekangan akibatnya terjadi delaminasi.
Pengekangan susut dan perubahan elevasi dapat dibuat suatu rasio. Rasio tersebut
menunjukkan pengaruh susut terkekang terhadap perubahan elevasi. Nilai rasio
yang tinggi pada awal umur mortar mempunyai makna pada suatu penyusutan
nilai tertentu cenderung mengakibatkan perubahan elevasi yang tinggi tetapi
perubahan tersebut cenderung menurun sampai umur 7 hari dan cenderung
konstan sampai umur 15 hari sesuai dengan pengamatan yang dilakukan.
Penambahan serat ban dapat mengurangi susut. Pada penelitian ini mortar dengan
serat ban 12% sangat baik dalam mereduksi tegangan tarik karena serat ban
berfungsi sebagai penyalur energi. Pembacaan susut yang semakin kecil
menyebabkan perubahan elevasi kedua ujung mortar menjadi kecil pula.
Kata kunci: delaminasi, susut terkekang, serat ban dan repair mortar