Abstrak


PENGARUH SUDUT OUTLET RUNNER PROPELLER TERHADAP PERFORMA GRAVITATIONAL WATER VORTEX TURBINE (GWVT)


Oleh :
Muhammad Raihan Akbar Wikandika - I0419066 - Fak. Teknik

Gravitational Water Vortex Turbine (GWVT) merupakan salah satu teknologi pembangkit listrik tenaga air yang mampu beroperasi pada kondisi low-head dengan debit rendah dan ramah lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi sudut outlet pada runner propeller terhadap performa GWVT, yang diukur berdasarkan parameter torsi, daya mekanik, dan efisiensi. Variasi sudut outlet yang diuji adalah 45°, 50°, dan 55°, menggunakan runner propeller empat sudu yang dipasang pada posisi 65?ri tinggi basin berbentuk konikal. Pengujian dilakukan secara eksperimental di Laboratorium Perpindahan Panas dan Termodinamika Universitas Sebelas Maret dengan debit aliran 7, 8, dan 9 liter per detik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variasi sudut outlet berpengaruh signifikan terhadap performa turbin. Runner dengan sudut outlet 50° memberikan hasil terbaik, dengan torsi maksimum sebesar 1,322 Nm, daya mekanik tertinggi sebesar 23,49 Watt, dan efisiensi maksimum mencapai 43,25% pada debit 9 L/s. Hal ini mengindikasikan bahwa konfigurasi sudut 50° lebih optimal dalam mengekstraksi energi dari aliran vortex dibandingkan sudut lainnya. Selain itu, peningkatan debit air juga berkontribusi terhadap peningkatan performa secara keseluruhan. Dengan demikian, sudut outlet 50° direkomendasikan sebagai desain optimal dalam pengembangan sistem GWVT skala mikro di lingkungan dengan potensi aliran air rendah.