Abstrak


Perbedaan profil lipid antara pasien diabetes melitus tipe II dengan hipertensi dan tanpa hipertensi


Oleh :
Azhar A. Wijaya - G0002039 - Fak. Kedokteran

Penyakit kardiovaskuler terus menjadi penyebab utama gangguan kesehatan dan kematian, dan insidennya terus meningkat baik di Indonesia maupun di dunia. Dislipidemia, hipertensi, dan diabetes melitus telah disorot sebagai prediktor awal penyakit kardiovaskuler. Hipertensi adalah penyakit yang umum terjadi pada pasien diabetes dan juga hipertensi meningkatkan resiko timbulnya penyakit kardiovaskuler pada pasien diabetes. Dislipidemia berkaitan erat dengan aterosklerosis, yaitu sebagai faktor utama aterosklerosis. Diabetes melitus tipe 2 dan hipertensi merupakan faktor resiko lesi aterosklerosis yang berhubungan dengan dislipidemia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada perbedaan profil lipid pada pasien diabetes melitus tipe 2 yang disertai hipertensi dan yang tanpa disertai hipertensi. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional yang dilakukan di RSUD Dr. Moewardi Surakarta pada bulan Maret dan April 2010. Jumlah sampel sebanyak 40 pasien yang terbagi dalam 2 kelompok yaitu 20 pasien DM tipe 2 dengan hipertensi dan 20 pasien DM tipe 2 tanpa hipertensi. Pengambilan sampel penelitian dilakukan secara bertahap yaitu purposive sampling yang dilanjutkan dengan incidental sampling. Instrumen penelitian menggunakan rekam medik dan data profil lipid dari pemeriksaan laboratorium pasien diabetes melitus tipe 2 baik yang disertai hipertensi maupun yang tanpa disertai hipertensi. Analisa data penelitian menggunakan metode uji t. Dari hasil penelitian diperoleh mean kadar kolesterol pasien DM dengan hipertensi adalah 235,05 ± 69,814 dibanding pasien DM tanpa hipertensi 202,85 ± 63,382 dengan nilai signifikansi p = 0,135, mean kadar LDL pasien DM dengan hipertensi adalah 147,80 ± 49,50 dibanding pasien DM tanpa hipertensi 131,00 ± 52,51 dengan nilai signifikansi p = 0,304, mean kadar HDL pasien DM dengan hipertensi adalah 33,50 ± 13,92 dibanding pasien DM tanpa hipertensi 41,00 ± 8,01 dengan nilai signifikansi p = 0,045, mean kadar trigliserida pasien DM dengan hipertensi adalah 237,00 ± 252,91 dibanding pasien DM tanpa hipertensi 166,40 ± 116,57 dengan nilai signifikansi p = 0,264. Dapat disimpulkan bahwa tidak ada perbedaan bermakna kadar kolesterol total, LDL, dan trigliserida antara pasien diabetes melitus tipe 2 dengan hipertensi dan pasien diabetes melitus tipe 2 tanpa hipertensi, sedangkan untuk kadar HDL disimpulkan ada perbedaan bermakna antara dua kelompok tersebut. Kata kunci : DM tipe 2 dengan hipertensi dan tanpa hipertensi – Profil Lipid