Abstrak


Pengaruh dukungan organisasi untuk pengembangan karir dan kepribadian proaktif karyawan terhadap kepuasan karir karyawan dengan perilaku manajemen karir sebagai variabel mediasi (studi pada karyawan PT. Eins Trend (KBN) di Jakarta)


Oleh :
Yoga Agung Jatmika - F0204159 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Kepuasan karir karyawan akan berpengaruh pada keefektifan kinerja suatu organisasi, dimana kepuasan karir karyawan sangat dipengaruhi oleh dukungan organisasi untuk pengembangan karir dan kepribadian proaktif karyawan dengan melibatkan perilaku manajemen karir. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dukungan organisasi untuk pengembangan karir, perilaku manajemen karir, dan kepribadian proaktif terhadap kepuasan karir karyawan, serta untuk mengetahui hubungan antara dukungan organisasi untuk pengembangan karir dan kepuasan karir dengan perilaku manajemen karir sebagai mediasi dan hubungan antara perilaku proaktif dan kepuasan karir dengan perilaku manajemen karir sebagai mediasi. Berdasarkan pada masalah dan tujuan penelitian diatas, maka diajukan hipotesis sebagai berikut : (1) Dukungan organisasi untuk pengembangan karir mempunyai pengaruh positif terhadap kepuasan karir, (2) Perilaku manajemen karir mempunyai pengaruh positif terhadap kepuasan karir, (3) Perilaku manajemen karir memediasi hubungan antara dukungan organisasi untuk pengembangan karir dengan kepuasan karir, (4) Kepribadian proaktif mempunyai pengaruh positif terhadap kepuasan karir, (5) Perilaku manajemen karir memediasi hubungan antara dukungan organisasi untuk pengembangan karir dengan kepuasan karir. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. EINS TREND (KBN) di Jakarta, dimana sampel yang digunakan sebanyak 100 responden. Metode penelitian menggunakan metode survey, sedangkan pengambilan sampel ditentukan dengan non probability sampling dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner yang diberikan kepada responden. Skala Likert dengan rentang pilihan sebanyak 5 pilihan digunakan sebagai pengukur instrument kuesioner. Kelayakan data diuji dengan uji validitas dan reliabilitas untuk menguji kebenaran data. Pengujian Path Analysis digunakan untuk menaksir hubungan kausalitas antar variabel(model kausal). Hasil dari penelitian diperoleh bahwa : (1) berdasarkan nilai t pada p<0,05 dukungan organisasi untuk pengembangan karir mempunyai pengaruh positif pada kepuasan karir, (2) berdasarkan nilai t pada p<0,05 perilaku manajemen karir mempunyai pengaruh positif pada kepuasan karir, (3) berdasarkan nilai t pada p<0,05 perilaku manajemen karir memediasi pengaruh dukungan organisasi untuk pengembangan karir pada kepuasan karir, (4) berdasarkan nilai t pada p<0,05 kepribadian proaktif mempunyai pengaruh positif pada kepuasan karir, (5) berdasarkan nilai t pada p<0,05 perilaku manajemen karir memediasi pengaruh kepribadian proaktif pada kepuasan karir. Kata kunci : Pengembangan karir, kepuasan karir, manajemen karir, kepribadian proaktif