Abstrak


Perancangan komunikasi visual playgroup dan TK Nasional 3 Bahasa Bina Widya Surakarta


Oleh :
Atika Cahya Saputri - C0706002 - Fak. Sastra dan Seni Rupa

ABSTRAK Adapun permasalahan yang dikaji adalah bagaimana menciptakan brand awareness, promosi yang efektif dan efisien untuk memperoleh kepercayaan dan loyalitas masyarakat Solo dan sekitarnya melalui media komunikasi visual. Playgroup dan TK Nasional 3 Bahasa Bina Widya Surakarta merupakan salah satu playgroup dan TK yang mengajarkan 3 bahasa yaitu Mandarin, Inggris dan Indonesia. Playgroup dan TK Nasional 3 Bahasa Bina Widya Surakarta tergolong baru karena baru didirikan pada tahun 2006. Sebagai instansi yang masih baru, Playgroup dan TK Nasional 3 Bahasa Bina Widya Surakarta memiliki beberapa kompetitor yang jika dilihat dari beberapa segi kompetitor tersebut lebih unggul dibanding dengan Playgroup dan TK Nasional 3 Bahasa Bina Widya Surakarta. Oleh karena itu Playgroup dan TK Nasional 3 Bahasa Bina Widya Surakarta harus memiliki strategi dan upaya untuk memperkenalkan keberadaanya sebagai salah satu playgroup dan TK 3 bahasa, karena salah satu strategi yang penting yaitu dengan promosi, karena salah satu bentuk untuk memperkenalkan adalah dengan menggunakan media periklanan. Perancangan yang akan dilakukan melalui media cetak, diharapkan dengan melakukan strategi yang terarah dengan penggunaan media komunikasi visual yang komunikatif serta efektif akan dapat mempermudah sekaligus mempercepat komunikasi dengan sasaran yaitu masyarakat Solo dan sekitarnya mengenai keberadaan serta keunggulan yang dimiliki Playgroup dan TK Nasional 3 Bahasa