Abstrak


Hubungan pengetahuan menstruasi dengan perilaku kesehatan remaja puteri tentang menstruasi di SMPN I Trenggalek


Oleh :
Dewi Ratna Sulistina - R0105045 - Fak. Kedokteran

ABSTRAK Latar Belakang : Selama masa menstruasi, kebanyakan remaja puteri sering mengalami ketidaknyamanan dalam bentuk kram perut, mual, muntah, ataupun diare. Hal ini menimbulkan perilaku yang berbeda - beda antara satu remaja dengan remaja lainnya antara lain perilaku penerimaan maupun penolakan. Tujuan penelitian ini untuk membuktikan hubungan pengetahuan menstruasi dengan perilaku kesehatan remaja puteri tentang menstruasi di SMPN I Trenggalek. Metodologi Penelitian : menggunakan kuantitatif deskriptif analitik dengan rancangan penelitian cross sectional. Populasi penelitian adalah siswi kelas I SMPN I Trenggalek sejumlah 146 siswi, diambil sampel 107 siswi dengan kriteria inklusi siswi yang telah mengalami menstruasi dalam keadaan sehat jasmani rohani yang diambil secara acak menggunakan sistem lotere. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen kuesioner, selanjutnya data yang telah terkumpul diolah dengan teknik analisis data Chi Square ( <0,05). Hasil Penelitian : Berdasarkan data yang diperoleh menunjukkan bahwa sebagian besar siswi di SMPN I Trenggalek mempunyai tingkat pengetahuan baik tentang menstruasi dan berperilaku baik dalam menghadapi menstruasi. Dari uji statistik menghasilkan nilai hitung = 29,294 > tabel (df=2) = 5,991 dan nilai probabilitas = 0.000 (<0.05), maka Ho ditolak dan Ha diterima yang berarti terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan menstruasi dengan perilaku kesehatan remaja puteri tentang menstruasi. Kesimpulan : dari penelitian ini adalah terdapat hubungan yang sangat signifikan antara tingkat pengetahuan menstruasi dengan perilaku kesehatan remaja puteri tentang menstruasi. Kata kunci: Pengetahuan menstruasi-Perilaku kesehatan tentang menstruasi