Abstrak


Analisis Tingkat Kerugian Banjir (Studi Kasus Banjir Kota Surakarta 26 – 31 Desember 2007) Skripsi


Oleh :
Muhammad Firdaus - K5404046 - Fak. KIP

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk: (1) Mengetahui sebaran banjir Kota Surakarta pada tanggal 26 – 31 Desember 2007. (2) Mengetahui kelas permukiman daerah yang tergenang banjir di Kota Surakarta pada tanggal 26 – 31 Desember 2007. (3) Mengetahui tingkat kerugian yang ditimbulkan akibat banjir di Kota Surakarta pada tanggal 26 – 31 Desember 2007 pada masing-masing kelas permukiman. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif spasial. Populasi penelitian adalah masyarakat /penduduk yang tinggal di 12 Kelurahan di Kota Surakarta dan blok-blok permukiman yang tergenang banjir pada tanggal 26 – 31 Desember 2007 di Kota Surakarta. Pembagian blok permukiman didapatkan dari hasil deliniasi Citra Ikonos tahun 2008. Pengambilan sampel menggunakan teknik Snowball sampling (sampel bola salju). Sampel tersebut diambil dari penduduk di 12 kelurahan di Kota Surakarta, sedangkan pada kajian kelas permukiman dan tingkat kerugian pada masing-masing kelas permukiman tidak menggunakan sampel atau disebut penelitian populasi dengan melakukan skoring dan perhitungan pada blok-blok permukiman. Pengumpulan data sekunder dengan teknik dokumentasi dan observasi serta wawancara sebagai teknik pengumpulan data primer. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis spasial dengan menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG), dan teknik skoring. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa : (1) Banjir yang terjadi di Kota Surakarta pada 26 – 31 Desember 2007 mempunyai total luas genangan mencapai 306,61 Ha atau 6,96 % dari total luas wilayah Kota Surakarta dan tersebar di 12 kelurahan yaitu : Kelurahan Jebres, Pucang Sawit, Semanggi, Jagalan, Gandekan, Sewu, Kedunglumbu, sangkrah, Pasar Kliwon, Semanggi, Joyosuran dan Joyontakan. (2) Kelas permukiman yang tergenang akibat banjir yang terjadi di Kota Surakarta pada 26 – 31 Desember 2007 dapat dibedakan menjadi tiga kelas yaitu kelas baik dengan total luas 151,22 Ha (77,66%), kelas sedang dengan total luas 35,76 Ha (18,36%), kelas buruk dengan total luas 7,76 Ha (3,98%). (3) Tingkat kerugian akibat banjir yang terjadi di Kota Surakarta pada 26 – 31 Desember 2007 pada masing-masing kelas permukiman adalah sebagai berikut ; Total jumlah kerugian adalah Rp. 373.489.810.000. Jumlah kerugian terbesar terdapat pada permukiman dengan kelas baik yaitu sebesar Rp. 290.364.690.000 (77,74%) kemudian permukiman kelas sedang dengan jumlah kerugian Rp. 68.212.430.000 (18,26%) dan yang paling rendah adalah permukiman dengan kelas rendah dengan total kerugian Rp. 14.912.690.000 (3,99%). ABSTRACT The objectives of this research are : (1) To know the spread of flooded area in Surakarta at 26 – 31 December 2007. (2) To know the settlements areas class which struck direct flood impact in Surakarta at 26 – 31 December 2007. (3) To know the damages level which emerged cause of flood in Surakarta at 26 – 31 December 2007 for each settlements class. This research using spatial descriptive method. This research population is the societies/population live in 12 kelurahan in Surakarta and block of settlements which flooded at 26 – 31 December 2007 in Surakarta. The block of settlement division is got from delineate of 2008 Ikonos image. The sampling using Snowball Sampling technique. The sample took from population in 12 kelurahan in Surakarta Town, while study for the settlement class and the damage level of each settlement class aren’t using sampling or hamely population research using scoring and calculation to block of settlements. Collecting seconday data using documentation technique and observation with interview as technique collecting primary data. The technique data analysis used spatial analysis with Geographic Information System (GIS) and scoring technique. Based on the research result it can conclude that : (1) The flood that happened in Surakarta at 26 – 31 December 2007 has total flood area until 306,61 Ha or 6,96 % from total area in district Surakarta and spread in 12 kelurahan, those are : Kelurahan Jebres, Pucang Sawit, Semanggi, Jagalan, Gandekan, Sewu, Kedunglumbu, sangkrah, Pasar Kliwon, Semanggi, Joyosuran dan Joyontakan. (2) The settlement class which flooded in Surakarta at 26 – 31 December 2009 it could differentiate into three classes, there are well class with total area 151,22 Ha (77,66%), medium class with total area 35,76 Ha (18,36%), bad class with total area 7,76 Ha (3,98%). (3) The damages level because of flood in Surakarta at 26 – 31 December 2007 for each settlement class as follows : The total number of damages is Rp. 373.489.810.000. The biggest number of damages found in the settlements of well class in the amount of Rp. 290.364.690.000 (77,74%) next the settlement of medium class with total damages Rp. 68.212.430.000 (18,26%) and the lowest is the settlement of bad class with total damages Rp. 14.912.690.000 (3,99%).