Abstrak


Potensi dan pengembangan taman wisata mekarsari sebagai agro wisata unggulan di Jawa Barat


Oleh :
Rahmat Ari Wibowo - C9406032 - Fak. Sastra dan Seni Rupa

ABSTRAK Tugas akhir ini mengkaji tentang potensi dan pengembangan Taman Wisata Mekarsari dalam pencapaiannya menjadi market leader agrowisata dan edutainment di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab permasalahan yang dipertanyakan dalam penelitian ini, yaitu mengetahui kondisi empirik Taman Wisata Mekarsari ditinjau dari konsep potensi sebagai Objek dan Daya Tarik Wisata, mengetahui sistem pengelolaan Taman Wisata Mekarsari menjadi agrowisata unggulan, serta mengetahui usaha pengembangan Taman Wisata Mekarsari menjadi atraksi agrowisata yang menarik. Penulisan tugas akhir ini disajikan secara deskriptif kualitatif untuk memperoleh gambaran berbagai informasi berhubungan dengan potensi dan pengembangan Taman Wisata Mekarsari dalam pencapaiannya menjadi market leader agrowisata dan edutainment di Indonesia. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, studi dokumen dan studi pustaka. Data yang diperoleh kemudian dianalisa secara kualitatif dan disajikan secara deskriptif. Penelitian mengenai potensi dan pengembangan Taman Wisata Mekarsari dalam pencapaiannya menjadi market leader agrowisata dan edutainment di Indonesia, menunjukkan bahwa usaha yang telah dikembangkan oleh pengelola sudah tepat dan telah mengacu kepada visi yang telah ditetapkan sebelumnya. Meskipun dalam pelaksanaan program tersebut masih terdapat beberapa kendala, akan tetapi masih dapat diatasi secara cepat. Sehingga konsep yang tengah dikembangkan tersebut, dapat mencapai pada tujuan akhir dalam setiap usaha pariwisata, yaitu kepuasan pengunjung. Kesimpulan yang dapat diambil bahwa Taman Wisata Mekarsari masih menyimpan banyak potensi luar biasa. Akan tetapi dalam mengelola potensi yang telah ada, Pengelola Taman Wisata Mekarsari sudah menunjukkan perkembangan yang baik.