Abstrak


Hubungan antara usia dengan prevalensi dugaan mati mendadak


Oleh :
Maulida Lailala Anggraini Rahmawati - G0007103 - Fak. Kedokteran

ABSTRAK Tujuan penelitian : Dewasa ini penduduk berusia lanjut semakin banyak. Selain itu, prevalensi kasus mati mendadak juga semakin tinggi. Oleh karena itu, penulis ingin mencari tahu hubungan antara usia dengan prevalensi kasus mati mendadak. Metode penelitian : Penelitian ini dilakukan secara observasional retrospektif. Subjek penelitian diambil dari semua data visum et repertum korban yang diduga mati mati mendadak di laboratorium forensik dan medikolegal UNS. Pencuplikan data yang dipakai adalah purposive sampling. Yaitu metode pencuplikan non random yang didasarkan pada pertimbangan tertentu yang dibuat oleh peneliti sendiri, berdasarkan ciri atau sifat-sifat populasi yang sudah diketahui sebelumnya. Data kemudian dianalis dengan menggunakan uji regresi linier. Hasil penelitian : Hasil yang diperoleh adalah pada kelompok usia 0 – 1 bulan sebanyak 0 kasus. Usia 1-1 tahun sebanyak 0 kasus. Usia 1-12 tahun sebanyak 0 kasus. Usia 12-21 tahun sebanyak tahun sebanyak 4 kasus. Usia 21-40 tahun sebanyak 25 kasus. Usia 40-59 tahun sebanyak 45 kasus. Usia ≥ 60 tahun sebanyak 61 kasus. Hasil analisis uji statistik dengan regresi linier didapatkan t hitung = 5,091 dan t tabel = 2,571. Karena t hitung > dari t tabel, maka penelitian ini hasilnya signifikan dengan taraf signifikan 5 %. Hasil uji korelasi didapatkan koefisien korelasinya sebesar 91, 6 %. Ini menunjukkan hubungan yang sangat kuat antara kedua variabel. Simpulan penelitian : Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara usia dengan prevalensi mati mendadak. Semakin tua usia, maka semakin banyak prevalensi korban dugaan mati mendadak. ABSTRACT Objectives : Today, the amount old age citizens is getting a lot. Besides that, the prevalence of sudden death is also getting higher. Because of that reason, the writter wants to know about the relation of age with the prevalence of sudden death suspect. Methods : This research is done with retrospective observation. The subject of research used the data from visum et repertum of sudden death victims in forensic and medicolegal laboratory of UNS. The technique of taking data which is used is purposive sampling, it is method of taking non random which based on feature or character of population that have been known before. Then, the data has been analyzing using linier regression test. Results : The results are in age group 0-1 month is 0 case. Age group 1 month-1 year is 0 case. Age group 1-12 year is 0 case. Age group 12-21 year are 4 cases. Age group 21-40 year are 25 cases. Age group 40-59 year are 45 cases. Age more than 60 year are 61 cases. The results of statistic test with the linier regression gets counting t is 5,091 and tabel t is 2,571. Because counting t > than tabel t, so this research is significant in α 5%. The result of correlation test is coefficient correlation = 91, 6%. This is shows that the relation is very close. Conclusion : From this research can be included that there is relation of age with the prevalence of sudden death. With the age getting older, the prevalence of sudden death victims is also getting higher.