;

Abstrak


Penerapan media audio visul dan demonstrasi sebagai upaya meningkatkan kompetensi rawat luka pada praktikum kebutuhan dasar manusia (studi pada mahasiswa program studi DIII Keperawatan fik Universitas Muhammadiyah Surabaya)


Oleh :
Siti Aisyah - S540209317 - Sekolah Pascasarjana

ABSTRAK Penelitian dilakukan bertujuan untuk menjelaskan pengaruh media audio visual dan demonstrasi sebagai upaya untuk mmeningkatkan kompetensi rawat luka pada praktikum Kebutuhan Dasar Manusia. Penelitian ini menggunakan rancangan Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research) yang terdiri 2 siklus, subyek penelitian atau sampel penelitian adalah mahasiswa semester dua DIII Keperawatan UM Surabaya berjumlah 47 mahasiswa, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Pengumpulan data menggunakan wawancara tidak terstruktur dan observasi, kemudian data divalidasi dengan menggunakan triangulasi sumber, triangulasi teknik dan triangulasi teori. Teknik analisis dengan menggunakan reduksi data, sajian data dan verifikasi. Hasil ujian kompetensi rawat luka siklus 1 pada kategori sangat baik sebanyak 2 mahasiswa (4,25%), kategori baik sebanyak 29 mahasiswa (61,7%), kategori cukup sebanyak 4 mahasiswa (8,51%), kategori kurang sebanyak 12 mahasiswa (25,53%). Dan hasil ujian kompetensi rawat luka siklus 2 pada kategori sangat baik sebanyak 6 mahasiswa (12,76%), kategori baik sebanyak 40 mahasiswa (85,10%), kategori cukup sebanyak 1 mahasiswa (2,17%), dan kategori kurang tidak ada. Data diatas menunjukkan adanya peningkatan kemampuan psikomotorik pada kompetensi rawat luka dengan penerapan media audio visual dan demonstrasi pada praktikum Kebutuhan Dasar Manusia dari siklus 1 ke siklus 2. Kesimpulan penelitian menunjukkan adanya peningkatan kemampuan psikomotorik pada kompetensi rawat luka sehingga peneliti menyarankan perlunya penerapan metode demonstrasi dan media VCD dalam pembelajaran praktikum Kebutuhan Dasar Manusia. Kata kunci: media audio visual, demonstrasi, kompetensi rawat luka ABSTRACT The research conducting to describing the influence of audio visul media and demonstration as an effort to increase wound care competency in basic human needs practicum. This research design was used in Classroom Action Research which consist two cycles, the subject of research or study samples are semester two of Diploma of Nursing students Muhammadiyah University of Surabaya students with as manay as 47 sampling techniques use total sampling. Trigulation source for data collection, triangulation source for data collection, triangulation techniques and theories. Analysis techniques using data reduction, data and verification. Competency exam of wound care results cycle in the category of very good one as much as two students (4.25%), good categories as many as 29 students (61.7%), quite as many as four categories of students (8.51%), as many as 12 studensts categorized as less (25.53%), and wound care competency exam results second cycle is very good at as many as six categories of students (12.76%), good categories as many as 40 students (85.10%), for enough of category of 1 student (2.17%), and the category of not less there. The above data show an increase in psychomotor skills in wound care competencies with the application of audio visual media and demonstrations on Basic Human Needs practicum from cycle 1 to 2 cycle. Conclution the research showed an increase in psychomotor skills in wound care competencies so that researchers suggest the need for implementation of demonstration methods and media in learning practicum VCD Basic Human Needs. Keywords: audio visual media, demonstrations, wound care competency