;

Abstrak


Pengaruh penggunaan berbagai media pembelajaran terhadap motivasi belajar mahasiswa pada mata kuliah anatomi di PRODI DIII Kebidanan STIKES Muhammadiyah Lamongan


Oleh :
Dian Nurafifah - S540209209 - Sekolah Pascasarjana

Abstrak Pokok permasalahan pada penelitian ini adalah terdapat factor yang mempengaruhi motivasi belajar mahasiswa yaitu diantaranya media pembelajaran. Media pembelajaran akan mempengaruhi perhatian (Attention), Relevansi (Relevance), Percaya diri (Confidence), dan Kepuasan (Satisfaction) mahasiswa sehingga menimbulkan motivasi yang berbeda dalam belajar. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui perbedaan pengaruh penggunaan berbagai media pembelajaran terhadap motivasi belajar mahasiswa pada Mata Kuliah Anatomi di Prodi DIII Kebidanan STIKES Muhammadiyah Lamongan. Desain dalam penelitian ini adalah quasy experiment. Sampel dalam penelitian ini adalah semua mahasiswa prodi DIII Kebidanan STIKES Muhammadiyah Lamongan Tingkat I yang berjumlah 158 mahasiswa. Teknik sampling menggunakan total sampling. Variabel independen yang diteliti adalah penggunaan berbagai media pembelajaran, sedangkan variabel dependen adalah motivasi belajar mahasiswa. Data dianalisis menggunakan uji statistic Krusskal Wall. Dari hasil uji statistic didapatkan nilai H sebesar 27,061 kemudian dibandingkan dengan nilai X2 tabel dengan derajat kebebasan (df) = 2, yaitu sebesar 5,991. Sehingga H > dari X2 tabel yang berarti Ho ditolak. Penelitian ini menyimpulkan bahwa terdapat perbedaan pengaruh penggunaan berbagai media pembelajaran terhadap motivasi belajar mahasiswa pada Mata Kuliah Anatomi. Disarankan hendaknya dalam proses pembelajaran dosen menggunakan media pembelajaran yang menarik yang dapat meningkatkan motivasi belajar mahasiswa. Karena dengan motivasi belajar yang tinggi, akan dapat mempermudah mahasiswa untuk mencapai prestasi belajar yang baik. Background: There are many factors that affect students motivation to learn, some of them are learning media. Instructional media will influence attention, relevance, confidence, and satisfaction student causing a different motivation in learning. The purpose of this study is to determine the difference influence of the use of various instructional media on students learning motivation in Teaching Anatomy Subject in DIII Midwifery at STIKes Muhammadiyah Lamongan. The research is Quasy Experiment. The sampel is all the student, second semester, 158 students of DIII Midwifery at STIKes Muhammadiyah Lamongan. Sampling technique uses total sampling. Independent variables investigated included the use of various instructional media, whereas the dependent variable is students learning motivation. Data is analyzed using Kruskall Wall statistical test. The statistical test result shows the the value of H is 27,061 compared to the X2 value table with degree of freedom (df) = 2, that is equal to 5,991. So H > than X2 table, it means H0 is rejected. The research concludes that there are differences influences the use of various instructional media on students learning motivation on teaching Anatomy subject. The lecturers should be suggested to use instructional media interest in the process of learning that can enhance students learning motivation. Due to the high learning motivation, students will be able to make it easier to achieve good learning performance.