Abstrak


Pengaruh Karakteristik Pemerintah Daerah Terhadap Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah


Oleh :
Hendro Sumarjo - F0306098 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh karakteristik pemerintah daerah terhadap kinerja keuangan pemerintah daerah. Ukuran (size) pemerintah daerah, kemakmuran (wealth), ukuran legislatif, leverage, dan intergovernmental revenue digunakan dalam menjelaskan karakteristik pemerintah daerah. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2008. Penelitian ini mengambil sampel sebanyak 125 pemerintah daerah. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah judgement sampling. Data didapatkan dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Dari semua sampel, tingkat rerata efisiensi dari pemerintah daerah di Indonesia sebesar 0,965 yang mengindikasikan bahwa kinerja keuangan pemerintah daerah masih buruk. Penelitian ini menggunakan regresi berganda dalam menganalisis data. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh karakteristik pemerintah daerah terhadap kinerja keuangan pemerintah daerah. Kinerja keuangan pemerintah daerah dipengaruhi ukuran (size) pemerintah daerah dengan ρ-value 0,085, leverage dengan ρ-value 0,00, dan intergovernmental revenue dengan ρ-value 0,03.