Abstrak


Penerapan Flip Chart Dalam Pembelajaran Aktif Student Created Case Studies Untuk Meningkatkan Kemandirian Belajar Siswa Pada Pembelajaran Biologi Kelas Xi Ipa 4 Sma Negeri 4 Surakarta Tahun Ajaran 2009/2010


Oleh :
Suci Kusuma Dewi - K4306011 - Fak. KIP

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemandirian belajar siswa dalam pembelajaran biologi dengan penerapan Flip Chart dalam pembelajaran aktif Student-Created Case Studies pada kelas XI IPA 4 SMA Negeri 4 Surakarta. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus. Tiap siklus terdiri dari 4 tahapan dasar yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subyek penelitian adalah siswa kelas XI IPA 4 SMA Negeri 4 Surakarta tahun ajaran 2009/2010. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi angket, observasi, wawancara. Analisis data yang digunakan dala penelitian ini adalah teknik analisis kualitatif yang terdiri dari reduksi data, penyajian data, penyajian data atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa penerapan Flip Chart dalam pembelajaran aktif Student-Created Case Studies dapat meningkatkan kemandirian belajar siswa dalam pembelajaran biologi. Peningkatan kemandirian belajar siswa dapat dlihat melalui hasil angket dan observasi. Rata – rata nilai persentase dari hasil observasi kemandirian belajar siswa pada pra siklus 14,68%, pada siklus I sebesar 41,57% dan pada siklus II sebesar 77,73%. Rata – rata nilai persentase setiap indikator dari angket kemandirian belajar siswa pada pra siklus adalah 74,40%, pada siklus I sebesar 79,74% dan pada siklus II sebesar 80,29%. Kesimpulan penelitian tentang penerapan Flip Chart dalam pembelajaran aktif Student-Created Case Studies dapat meningkatkan kemandirian belajar siswa.