;

Abstrak


Studi Implementasi Program Penanggulangan Kemiskinan Perkotaan (P2kp) Di Desa Purbayan Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo


Oleh :
Ahmad Tontowi - S24020700 - Sekolah Pascasarjana

Latar belakang: Program penanggulangan kemiskinan perkotaan merupakan salah satu strategi pembangunan yang penekanannya pada pemberdayaan masyarakat melalui institusi lokal dalam menanggulangi kemiskinan dengan memberikan fasilitas kredit, pelayanan sosial dan pembangunan insfrastruktur. Program penanggulangan kemiskinan Perkotaan (P2KP) di desa Purbayan Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo adalah program baru dan program yang mengedepankan pemberdayaan masyarakat melalui institusi lokal yang berbeda dengan program penanggulangan kemiskinan yang pernah masuk di desa Purbayan. Hal ini tentu saja akan muncul pesoalan dalam pengimplementasiannya. Untuk itu penulis tertarik untuk mengetahui proses implementasinya. Tujuan :Tujuan penelitian ini untuk mengetahui (1) proses implementasi Program Penanggulangan Kemiskinan Perkotaan (P2KP) di Desa Purbayan Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo, (2) faktor-faktor yang mempengaruhi pelaksanaannya, dan (3) hambatan yang ditemui dalam proses pelaksanaan.. Metode Peneltian :Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang artinya bahwa penelitian ini bersifat mengemukakan fakta apa adanya. Sedang teknik analisa data yaitu menganalisa data secara deskrif dengan pendekatan kualitatif. Teknik untuk memperoleh data menggunakan wawancara terhadap narasumber/ informan yang dianggap berkompeten terhadap permasalahan. Dan data diperoleh pula dari studi dokumentasi melalui laporan-laporan dan notelen rapat, disamping itu melalui pengamatan langsung terhadap obyek kegiatan Hasil :Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah bahwa Program Penanggulangan Kemiskinan Perkotaan (P2KP) di Desa Purbayan Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo secara keseluruhan pentahapan sesuai dengan standar aturan sudah dilaksanakan, namun masih ada hal yang belum dilaksanakan secara optimal. Dari segi kepatuhan, sebenarnya para pelaksana telah mempunyai komitmen, namun demikian berbagai hambatan muncul dalam pelaksanaannya sehingga hasil out putnya kurang optimal. Hambatan tersebut yaitu hambatan yang berkaitan dengan standar program, komunikasi, sikap pelaksana dan kondisi sosial ekonomi. Dari keseluruhan hambatan tersebut hambatan yang menonjol adalah hambatan sumberdaya manusia. Dari aspek tujuan, maka diantara keseluruhan tujuan program P2KP di Desa Purbayan Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo dapat dikatakan tercapai walaupun tingkat swadaya masyarakat dalam bentuk pendanaan secara mandiri relatif kecil