Abstrak
Perancangan ulang tata letak fasilitas produksi di cv. Dimas Rotan Gatak Sukoharjo
Oleh :
Eko Sri Wahyudi - I0302566 - Fak. Teknik
Perusahaan kerajinan rotan “CV. Dimas Rotan “ adalah sebuah perusahaan manufaktur yang memproduksi mebel berbahan baku rotan, sehingga barang yang diproduksi beraneka ragam jenisnya dan model tiap produk disesuaikan dengan permintaan konsumen. Namun secara keseluruhan produk tersebut memiliki alur pembuatan yang sama, sehingga dalam hal ini dapat diwakili oleh satu jenis item produk. Produk yang digunakan sebagai acuan adalah kursi rotan “Ducky Chair” karena produk tersebut merupakan produk yang sering dipesan. Selama ini pelaksanaan aktivitas produksi mengalami hambatan disebabkan kondisi tata letak yang sekarang belum standar sesuai dengan kriteria tata letak yang baik menyebabkan terjadinya panjang lintasan material handling yang jauh dan perpotongan aliran material, sehingga menimbulkan ongkos Material handling (OMH) yang lebih besar.
Evaluasi dan perancangan tata letak pabrik ini bertujuan untuk merancang tata letak pabrik baru yang dapat memanfaatkan area dengan baik dan menghasilkan aliran material yang lancar sehingga dapat mengurangi ongkos material handling. Perancangan tata letak pabrik ini dilakukan pada seluruh fasilitas departemen produksi dengan menggunakan bantuan software program BLOCPLAN. Metode ini membutuhkan peta keterkaitan hubungan aktivitas atau ARC (Activity Relationship Chart).
Berdasarkan analisis perhitungan software progam BLOCPLAN dihasilkan 20 alternatif layout usulan. Langkah selanjutnya, layout usulan dipilih berdasarkan pada nilai R–score layout tertinggi. Untuk layout usulan terpilih mempunyai nilai R-score 0,92, berarti terbaik dari 20 alternatif layout usulan. Dengan penerapan tata letak usulan, maka terjadi pengurangan ongkos material handling dari Rp 5180547,46 (layout awal) menjadi Rp 3178996,00 ( layout usulan) terjadi penurunan biaya sebesar 38,68 %.