Abstrak


Pengungkapan informasi pertanggungjawaban sosial dan faktor – faktor yang mempengaruhi pengungkapan informasi pertanggungjawaban sosial dalam laporan keuangan tahunan (studi empiris pada perusahaan manufaktur yang terdaftar Di bursa efek indonesia)


Oleh :
Widita Ismurniati - F0304112 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengungkapan informasi pertanggungjawaban sosial (corporate social disclosure) dalam annual report yang dikeluarkan oleh perusahaan-perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini dilakukan dengan menguji pengaruh ukuran perusahaan, rasio leverage, profitabilitas, tipe industri dan status perusahaan terhadap pengungkapan informasi pertanggungjawaban sosial. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 55 perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI selama tahun 2008. Sampel ini dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling. Pengungkapan informasi sosial diukur menggunakan disclosure index score dan sebanyak 5 hipotesis diuji dalam penelitian ini dengan menggunakan analisis multiple regression. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa semua variabel secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan informasi pertanggungjawaban sosial dan secara parsial hanya variabel ukuran perusahaan (size) dan leverage yang berpengaruh positif signifikan terhadap pengungkapan informasi pertanggungjawaban sosial.