;

Abstrak


Dinamika Konflik Dalam Formulasi Kebijakan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (Rpjmd) Tahun 2009-2014 Di Kabupaten Magetan


Oleh :
Eny Purwanti - S240908003 - Sekolah Pascasarjana

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dinamika konflik pada proses penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) yang terjadi di Kabupaten Magetan serta model-model formulasi kebijakan yang digunakan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif yang dilaksanakan di Kabupaten Magetan. Dengan teknik sampling bertujuan, penulis mengumpulkan data melalui wawancara mendalam, observasi partisipatif dan dokumentasi. Dalam hal uji validitas, penulis menggunakan teknik triangulasi sumber, yaitu dengan membandingkan informasi dari narasumber yang satu dibandingkan dengan narasumber lainnya. Analisis data dilakukan dengan teknik analisis interaktif. Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa formulasi kebijakan merupakan proses yang kompleks serta berlangsung dinamis dan interaktif. Dinamika konflik pada formulasi kebijakan ditunjukkan dengan adanya interaksi aktor-aktor yang terlibat, konflik yang terjadi, resolusi konflik yang diambil serta nilai-nilai yang berpengaruh dalam proses penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD). Sinergitas interaksi yang terjadi menggambarkan model-model perumusan kebijakan yang digunakan. Penyusunan RPJMD di Kabupaten Magetan menggunakan kombinasi dari beberapa model formulasi kebijakan. Sebagai rekomendasi untuk optimalisasi penyusunan dokumen perencanaan lainnya di Kabupaten Magetan adalah diperlukan adanya inovasi dalam perumusan alternatif kebijakan. Disamping itu, penting pula untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam keseluruhan tahapan formulasi kebijakan sehingga menimbulkan rasa memiliki dan ikut bertanggung jawab pada tahapan implementasi selanjutnya.