Abstrak


Hubungan Inteligensi dengan Kematangan Sosial pada Anak Retardasi Mental di SLB/C Surakarta


Oleh :
Emmanuel Mareffcita Siagian - G0007063 - Fak. Kedokteran

Tujuan Penelitian : Untuk mengetahui hubungan antara inteligensi dengan kematangan sosial pada anak retardasi mental. Metode Penelitian : Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Penelitian ini dilakukan terhadap 30 responden yang memiliki rekapan hasil tes IQ (intelligence quotient) di sekolah mereka. Peneliti melakukan kunjungan ke rumah mengetahui data mengenai kematangan sosial responden. Kuesioner yang digunakan adalah skala kematangan sosial Vineland. Kuesioner diisi oleh orang tua atau pengasuh dari responden. Data hasil tes inteligensi dan nilai kematangan sosial Vineland dianalisis dengan SPSS 16 for windows. Hasil Penelitian : Pada penelitian ini didapatkan rerata (mean) hasil tes inteligensi adalah 39,63 dengan standar deviasi 9,62, sedangkan rerata untuk nilai kematangan sosial Vineland adalah 71,33 dengan standar deviasi 5,19. Hasil uji Pearson memperlihatkan nilai p (Sig. 2 tailed) = 0,023 menunjukan bahwa korelasi antara hasil tes inteligensi dengan kematangan sosial adalah bermakna karena p < 0,05. Nilai pearson correlation (r) = 0,413 menunjukan bahwa korelasi antara hasil tes inteligensi dengan kematangan sosial mempunyai kekuatan hubungan sedang. Simpulan Penelitian : Dari hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara inteligensi dengan kematangan sosial pada anak retardasi mental.