Abstrak


Media dan Agresi Militer Israel terhadap Hamas di Gaza 2009 (Analisis Faming Berita Agresi Militer Israel terhadap Hamas di Gaza pada Harian Umum Kompas periode Januari 2009)


Oleh :
Adie Candra Widodo - D1207563 -

Pembingkaian berita merupakan salah satu fenomena komunikasi di media cetak, dalam penelitian surat kabar. Fenomena tersebut memberitahukan kepada pembaca bahwa media massa tidak sekedar menghimpun dan memproduksi produk jurnalistik atau realitas berita kepada publik pembaca, namun juga melakukan penonjolan dan penenggelaman fakta. Surat kabar Kompas sebagai salah satu yang tertua di Indonesia juga melakukan pembingkaian berita terhadap agresi yang dilakukan militer Israel terhadap Hamas di Gaza. Penulisan skripsi ini membingkai bagaimana surat kabar Kompas dalam menulis berita serangan militer Israel di Hamas. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan metode deskriptif kualitatif. Data-data yang diperoleh dalam penelitian ini bersifat kualitatif, data yang dikumpulkan dalam penelitian ini berupa kata-kata dan bukan angka. Semua data yang dikumpulkan memungkinkan untuk dijadikan kunci terhadap apa yang diteliti, yaitu data berita framing yang diambil dari surat kabar harian umum Kompas, buku dan laporan jurnal yang berkaitan serta hasil wawancara dengan pihak Kompas sehingga dapat memberikan informasi akurat. Dalam penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana pembingkaian berita yang dilakukan surat kabar harian umum Kompas terhadap konflik tersebut. Pembingkaian tersebut mewakili strategi konstruksi sosial yang dilakukan surat kabar Kompas. Dan hasil penelitian adalah pembingkaian berita agresi militer Israel terhada Hamas di Gaza yang subjektif, yang ditunjukkan dengan penitikberatan dampak korban dari pada peperangan yang terjadi dan agresi militer bukan suatu jawaban atas penyeleseaian konflik di Timur Tengah.