Abstrak


Kampanye pentingnya pemberian gizi Untuk pertumbuhan otak sejak usia dini Melalui desain komunikasi visual


Oleh :
Gandi Mahardiansyah - C0704015 - Fak. Sastra dan Seni Rupa

Tugas Akhir ini berjudul Kampanye Pentingnya Pemberian Gizi untuk Pertumbuhan Otak sejak Usia Dini Melalui Desain Komunikasi Visual. Permasalahan yang dikaji adalah bagaimana menyampaikan suatu pesan sosial kepada masyarakat khususnya orang tua yang akan ataupun telah mempunyai bayi dalam bentuk kampanye persuasif yang dilakukan Dinas Kesehatan Kota Surakarta. Tujuan utama perancangan kampanye ini adalah memberikan informasi tentang asupan gizi untuk pertumbuhan dan perkembangan otak, meningkatkan kesadaran sekaligus mengajak masyarakat untuk lebih memperhatikan asupan dan kandungan gizi yang dikonsumsi anak, dimulai sejak dalam kandungan sampai pada masa emas pertumbuhan. Oleh karena itu, diperlukan suatu strategi yang tepat dan efektif sehingga pesan tersampaikan dengan jelas dan tepat sasaran. Strategi yang dimaksud mencakup cara dan media kampanye. Selain itu, kesan sebagai kampanye yang bersahabat perlu dilakukan supaya pesan kampanye bisa diterima dengan baik. Salah satu caranya adalah dengan menampilkan keunikan dari kampanye. This Final Project is entitled The Campaign of The Importance Fulfilling Nutritients for Early Brain Growth Through Visual Communication Design. The problem that is examined in this project is how accomplish the social message to the society especially the parents who will have or already have the baby in persuasive campaign by Surakarta Local Health Service. The main purpose of this campaign is to give the information about the nutritients for brain growth and brain develop, to increase the consciousness and to persuade the people to notice more about the content of nutritients that is consumed by children since in uterus until at the golden growth age. Because of that, it needs a good and an effective strategy so the message can be delivered clearly and precisely. The strategy include how and the media of campaign is. Besides it, the impression as friendly campaign is needed in order to the message of the campaign can be acceptance well. One of the method is by showing the uniquely of the campaign.