Abstrak
Hubungan Minat Belajar dan Pemanfaatan Perpustakaan dengan Prestasi Belajar Mahasiswa Tingkat I Programstudi Kebidanan Stikes Karya Husada Pare Kediri
Oleh :
Vide Bahtera D. - R1109038 -
Hasil dari proses belajar tercermin dalam prestasi belajar. Minat merupakan salah satu faktor internal yang mempengaruhi prestasi belajar. Mahasiswa dengan minat belajar yang tinggi diharapkan akan memperoleh prestasi belajar yang bagus, untuk mencapai tujuannya tersebut seorang mahasiswa akan berusaha dengan menggunakan berbagai cara untuk menyalurkan minat belajarnya. Salah satunya dengan memanfaatkan perpustakaan. Tujuan umum dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan minat belajar dan pemanfaatan perpustakaan dengan prestasi belajar mahasiswa tingkat I program studi kebidanan di STIKES Karya Husada Pare Kediri. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian analitik dengan desain penelitian korelasional, tiap subjek penelitian hanya diobservasi sekali saja dan pengukuran dilakukan terhadap status karakter atau variabel subjek pada saat pemeriksaan. Penelitian ini dilaksanakan di STIKES Karya Husada Pare Kediri dengan jumlah populasi 98 mahasiswa dan sampel yang digunakan sejumlah 78 mahasiswa. Pengambilan sampel yaitu dengan teknik sampling Simple Random Sampling. Pengumpulan data minat belajar dan pemanfaatan perpustakaan menggunakan angket sebagai instrumen penelitian sedangkan prestasi belajar dikumpulkan dari data tentang nilai indeks prestasi kumulatif mahasiswa. Uji hipotesis menggunakan analisis regresi ganda dengan menggunakan bantuan program SPSS 16.0 for Windows. Hasil analisis data regresi penelitian 41,172>3,12 (Fhitung > Ftabel) sehingga H0 ditolak, Ha diterima artinya ada hubungan antara minat belajar dan pemanfaatan perpustakaan dengan prestasi belajar mahasiswa tingkat I program studi kebidanan di STIKES Karya Husada Pare Kediri. Sedangkan kontribusi minat belajar dan pemanfaatan perpustakaan berpengaruh sebesar 52,3% terhadap prestasi belajar sedangkan sisanya sebesar 47,7% dipengaruhi oleh variabel lain yang diluar penelitian. Simpulan yang didapatkan ada hubungan positif dan signifikan antara minat belajar dan pemanfaatan perpustakaan dengan prestasi belajar mahasiswa tingkat I program studi kebidanan di STIKES Karya Husada Pare Kediri. Kata kunci : Minat Belajar, Pemanfaatan Perpustakaan, Prestasi Belajar.