Abstrak


Upaya Peningkatan Hasil Belajar Lempar Turbo Melalui Modifikasi Permainan Pada Siswa Kelas IV Sekolah Dasar Negeri 1 Mantrianom Kecamatan Bawang Kabupaten Banjarnegara Tahun Pelajaran 2010/2011


Oleh :
Parwoto - X4709113 - Fak. KIP

Penilitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas belajar siswa materi Lempar Turbo melalui Modifikasi Permainan dan meningkatkan hasil belajar siswa, bagi sekolah dapat memunculkan inovasi dalam pembelajaran olahraga dan kesehatan sehingga pembelajaran lebih bermakna. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian adalah siswa kelas IV Sekolah Dasar Negeri 1 Mantrianom Kecamatan Bawang Kabupaten Banjarnegara, sebanyak 16 siswa, yang dilaksanakan dalam 2 siklus, masing-masing siklus terdiri dari 2 kali pertemuan. Setiap siklus meliputi perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, evaluasi, dan refleksi. Metodologi tujuan menggunakan lembar aktivitas siswa serta hasil belajar siswa. Berdasarkan Hasil penelitian ini diperoleh simpulan, hasil belajar siswa selama proses pembelajaran siklus I sampai Siklus II mengalami peningkatan. nilai rata-rata ulangan harian siswa yang dicapai pada Siklus I yaitu 70.63, siswa yang mengalami ketuntasan belajar mencapai 68,75%, sedangkan yang belum tuntas belajar 31,25% dari 16 siswa. Pada siklus II diperoleh rata-rata 83.96, siswa yang mengalami ketuntasan belajar mencapai 87,5%, sedangkan yang belum tuntas belajar 12.5% dari 16 siswa. Ketuntasan belajar mencapai 87.5% melebihi indikator keberhasilan yaitu ketuntasan belajar sampai 80%. Sedangkan untuk aktivitas belajar siswa juga mengalami peningkatan dari siklus I ke Siklus II. hal ini dibuktikan dengan hasil yang diperoleh siswa dalam Observasi terhadap siswa pada Siklus I dengan nilai yang cukup baik yaitu 2.5, sedangkan pada siklus II Aktivitas siswa sudah mengalami peningkatan dengan kriteria nilai Baik dengan rata-rata penilaian 3.5. Kesimpulan dalam penelitian ini dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa.