Abstrak


Pengaruh Variasi Jarak Anyaman Serat Cantula Terhadap Sifat Mekanik (Tarik Paku, Tekan, Dan Kekerasan) Dan Konduktivitas Panas Pada Komposit Semen Serbuk Aren–Cantula


Oleh :
Eko Purwanto - I1404015 - Fak. Teknik

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh variasi jarak anyaman serat cantula terhadap gaya tarik paku, kekuatan tekan, kekerasan, dan konduktivitas panas pada komposit semen serbuk aren cantula. Komposit terdiri dari semen dan serbuk aren sebagai matrik, serat cantula sebagai penguat dan CaCl2 sebagai additive. Proses pembuatan komposit menggunakan metode tekan, dengan jarak anyaman serat cantula (1cm, 1,5cm, 2cm, 2,5cm). Pengujian tarik paku, kekuatan tekan, dan kekerasan mengacu pada ASTM D 1037, sedangkan pengujian konduktivitas panas pada ASTM E 1225. Hasil pengujian menunjukkan nilai gaya tarik paku, kekuatan tekan, kekerasan dan konduktivitas panas meningkat seiring dengan bertambahnya jarak anyaman serat cantula. Gaya tarik paku, kekuatan tekan, kekerasan dan konduktivitas panas mencapai nilai tertinggi pada jarak anyaman 2,5 cm, berturut-turut sebesar 261,4 N, 69,03 MPa, 14,63 BHN, dan 0,253 W/m.0K. Kata kunci : komposit semen, gaya tarik paku, konduktivitas panas, aren, cantula