Abstrak


Hubungan Gaya Belajar dengan Prestasi Belajar Mata Kuliah Asuhan Kebidanan II Pada Mahasiswa D IV Kebidanan FK UNS


Oleh :
Allania Hanung Putri - R0106001 - Fak. Kedokteran

Tujuan pokok perguruan tinggi adalah untuk mempersiapkan peserta didik untuk memiliki kemampuan akademis untuk hidup ditengah masyarakat. Belajar merupakan suatu proses yang berlangsung sacara terus menerus dalam kehidupan manusia. Gaya belajar mengacu pada bagaimana peserta didik menerima informasi dan mengolahnya. Ada tiga gaya belajar yang dominan dalam mempengaruhi prestasi belajar peserta didik. Yaitu visual, auditorial, dan kinestetik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan gaya belajar dengan prestasi belajar mata kuliah asuhan kebidanan II pada mahasiswa D IV Kebidanan FK UNS. Penelitian ini menggunakan metode observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Penelitian dilakukan pada bulan Juni 2010 dan populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa D IV Kebidanan yang telah menempuh mata kuliah asuhan kebidanan II sebanyak 178 mahasiswa. Teknik sampling yang digunakan adalah random sampling (30 untuk uji coba kuesioner dan 85 untuk sampel). Teknik pengumpulan data untuk gaya belajar dengan menggunakan kuesioner, sedangkan untuk prestasi belajar dengan menggunakan dokumentasi nilai mata kuliah Asuhan Kebidanan II. Analisa data dalam penelitian ini menggunakan analisa chi kuadrat dengan bantuan program SPSS 12 for Windows. Hasil analisis data penelitian adalah X2 hitung 7,098 lebih besar dari X2 tabel yaitu 5,991, menunjukkan hipotesis penelitian diterima. Berarti ada hubungan antara Gaya Belajar Mahasiswa dengan Prestasi Belajar Mahasiswa D IV Kebidanan FK UNS. Kata kunci : gaya belajar, prestasi belajar mata kuliah asuhan kebidanan II