Abstrak


Pengaruh Penambahan Mygreenoil Dalam Premium Terhadap Emisi Gas Buang Karbon Monoksida (Co) Pada Sepeda Motor Honda Supra X Tahun 2004


Oleh :
Iwan Kusnandar - K2506034 - Fak. KIP

Tujuan penelitian ini adalah (1) Menyelidiki pengaruh penambahan Mygreenoil dalam Premium terhadap emisi gas CO pada sepeda motor Honda Supra X Tahun 2004. (2) Menyelidiki kadar emisi CO paling rendah ditinjau dari variasi penambahan Mygreenoil dalam Premium pada sepeda motor Honda Supra X Tahun 2004. Penelitian ini dilakukan di laboratorium otomotif Program Pendidikan Teknik Mesin FKIP UNS dengan menggunakan gas analyzer Stargas Model-989. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Populasi yang digunakan pada penelitian ini adalah sepeda motor Honda Supra X tahun 2004. Sampel diambil secara porpusive sampling. Sampel yang digunakan pada penelitian ini sepeda motor Honda Supra X tahun 2004 dengan nomor mesin 5TP531408KEVAE1880330 dan nomor rangka MH1KEVA104K880913. Teknik Analisa data dalam penelitian ini menggunakan uji normalitas metode Liliefors digunakan untuk menguji keadaan distribusi sampel, uji homogenitas dengan menggunakan metode Bartlet. Uji hipotesis menggunakan uji anava satu arah untuk menyelidiki pengaruh penambahan Mygreenoil dalam Premium terhadap emisi gas karbon monoksida pada sepeda motor Honda Supra X tahun 2004 dan uji z untuk mengetahui pada jumlah penambahan Mygreenoil berapakah penurunan gas buang CO yang paling tinggi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan: 1) Ada pengaruh yang signifikan antara variasi penambahan Mygreenoil dalam Premium terhadap emisi gas karbon monoksida (CO) pada sepeda motor Honda Supra X tahun 2004, dimana Fobs = 1248,83 lebih besar daripada Ftabel = 4,43. 2) Penurunan kadar gas buang CO yang paling signifikan adalah pada variasi penambahan 1 ml Mygreenoil dalam Premium, dimana zobs = -83,081 dan z tabel = 3,365.